SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pemkab Sragen mengumumkan program bantuan sosial tunai (BST) dari Kementerian Sosial (Kemensos) untuk warga terdampak corona virus atau covid-19 akan dimulai besok pagi, Rabu (13/5/2020).
Bantuan sebesar Rp 600.000 untuk tiga bulan April, Mei, Juni itu akan dicairkan via kantor pos di 20 kecamatan.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sragen, Joko Saryono mengatakan untuk program BST, Sragen mendapat kuota 37.994 KPM atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Sedangkan yang akan mulai dicairkan adalah untuk 21.423 KPM atau KK. Pencairan akab dilakukan lewat kantor pos di 20 kecamatan dengan jadwal yang sudah ditentukan.
“Besok pagi dimulai pencairannya. Ada 21.423 KPM yang menerima. Pencairan akan dilakukan di kantor pos yang ada di 20 kecamatan,” paparnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Selasa (12/5/2020).
Joko menjelaskan pencairan BST akan dijadwal selama lima hari dari Rabu (13/5/2020) sampai Minggu (17/5/2020).
Guna mengantisipasi kerumunan dan antrian, pihaknya sudah meminta kantor pos agar mengatur pencairan per desa.
“Misalnya jam sekian untuk desa A, lalu jam sekian untuk desa B dan seterusnya. Sehingga nggak sampai ada penumpukan dan antrian kayak BLT dulu. Jangan sampai ada yang pingsan karena kelamaan antri,” tukasnya.
Ia berharap hari pertama pencairan besok segera dievaluasi kelebihan dan kelemahan. Sehingga pada pencairan hari berikutnya bisa makin baik tanpa ada permasalahan.
Joko juga berpesan kepada warga agar tertib menaati aturan dan jadwal pencairan. Sehingga pencairan berlangsung lancar tanpa ada ekses negatif. Wardoyo