JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Kesehatan

Hai Para Jomblo, Siap-siap Diingatkan Dokter Reisa Pakai Masker, ya

Dokter Reisa Broto Asmoro. Foto: Instagram/reisabrotoasmoro
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19, dokter Reisa Broto Asmoro mengatakan dirinya akan terus mengingatkan para jomblo agar tak lupa memakai masker. Ia menandaskan, masker harus selalu dikenakan setiap kali keluar rumah.

“Yaaa paling enggak buat yang jomlo, enggak ada yang mengingatkan, saya ingetin deh, just kidding,” tulisnya di akun Instagramnya, Selasa, 14 Juli 2020.

Ia mengunggah foto dirinya yang mengenakan masker cantik. Ia kembali mengingatkan keharusan mengenakan masker saat keluar rumah. “Inget, si virus Sars-Cov-2 penyebab Covid-19 ini menularnya lewat cairan-cairan yang berasal dari saluran pernapasan & mulut kita,” tulis Puteri Indonesia Lingkungan 2010 itu.

Baca Juga :  Madu Baik Dikonsumsi Saat Sahur, Bermanfaat Sebagai Pengikat Energi Selama Puasa

Menurut Reisa, dengan mengenakan masker, seseorang bisa mencegah agar ‘siraman-siraman’ dari mulut dan hidungnya tidak menyebar kemana-mana. “Dan hasil percikan-percikan yang mengandung virus dari orang lain juga bisa kesaring di masker dan gak masuk ke saluran pernapasan kita,” tulisnya menambahkan.

Ia pun menyarankan agar memakai masker yang nyaman dan bernapas pun tak kesulitan. “Kuping enggak sakit karena talinya, terus bahannya bagus, enggak bikin kita susah ngomong sampai harus teriak-teriak,” tulis perempuan Keraton Kasunanan Surakarta itu.

Baca Juga :  Meski Bermanfaat untuk Tubuh Tapi Konsumsi Garam Ada Batasannya

Ibu dua anak itu pun mengingatkan kembali bahwa keluarga yang sehari-hari berinteraksi di rumah tidak selalu bebas virus. “Jangan anggap semua orang itu bebas virus, jadi saling melindungi ya. Kayak yang udah sering diomongin, maskerku melindungimu dan maskermu melindungiku,” kata dia.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com