JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Terpilih Pimpin PSSI Karanganyar, Dirut PDAM Langsung Sesumbar Bakal Rombak Besar-Besaran Kepengurusan Pada 100 Hari Pertama

Ketua Askab PSSI Karanganyar terpilih, Prihanto (dua dari kiri). Foto/ Beni Indra
   

 

Ketua Askab PSSI Karanganyar terpilih, Prihanto (dua dari kiri). Foto/ Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Sehari setelah terpilih menjadi Ketua PSSI Asosiasi Kabupaten Askab Karanganyar, Prihanto berjanji lakukan gebrakan ekstrem dunia sepakbola di Kota Intanpari.

Berbekal spirit “Never Ending Fighting And Tomorrow Is Today” ( Tidak pernah berhenti berjuang dan Esok adalah ditentukan hari ini), Prihanto mengaku sudah menyiapkan grand design penataan sepakbola secara total.

Hal itu dimulai dari penataan internal organisasi PSSI Askab Karanganyar serta penataan klub anggota PSSI yang baru.

Kemudian ia juga menggagas kualifikasi pertandingan antar klub untuk seleksi tim yang bakal dikirim sebagai wakil Karanganyar pada Liga 3 Nasional November mendatang.

“Bagi kami ini adalah start nol lembaran baru putih bersih untuk penataan sepakbola secara masif agar sejarah kelam tidak terjadi lagi dan kita ukir sejarah baru yang elegan profesional,” ujarnya, Minggu (19/7/2020).

Untuk itu bagi Prihanto yang juga Direktur PDAM Karanganyar agenda super prioritas yang akan dilakukan sebagai kado 100 hari pertama kepemimpinan nya sebagai Nakhoda baru PSSI Karanganyar.

” Tidak ada ruang istirahat , mulai Senin (minggu ini) saya lakukan pertemuan secara marathon konsolidasi menyeluruh mulai dengan klub sepakbola, juga pembentukan gerbong pengurus internal PSSI dilanjutkan jadwal kualifikasi,” tandasnya.

Prihanto yang baru saja terpilih baru Sabtu (18/07/2020), alasan perombakan dilakukan karena mondisi PSSI Karanganyar sudah kronis. Sehingga perlu penanganan ekstra agar terselamatkan dari penyakit kronis tersebut.

Untuk itu ia pun sedikit menguak tabir mengapa selama terjadi kemelut gegeran jelang Konggres PSSI dirinya memilih diam.

Sebab Prihanto tahu persis kondisi kronis itu jika tidak segera terselamatkan bisa berujung kematian.

“Saat itu saya tidak mau komentar apapun selama kemelut karena bagi kami prioritas mutlak mengikat adalah bagaimana dalam janga waktu cepat kilat menata habis-habisan re-organisasi PSSI dan klub agar berjalan dan berprestasi,” tukasnya.

Sementara itu ekspektasi terpilihnya Prihanto sebagai Ketua PSSI Karanganyar terus mengalir dari para pelaku dan aktifis sepakbola.

Pelatih PS Perseman Puri Kahuripan Sumanto mengaku optimis sepakbola Karanganyar bisa maju sebab Prihanto itu dianggap mahir lakukan manajemen prestasi.

Selain itu sosok Prihanto yang juga Dirut PDAM Karanganyar miliki kemampuan mencari finansial guns mendukung pendanaan.

“Pak Prihanto itu kan Wakil Ketua PSSI pada periode yang lalu dan Dia itu pemain sepakbola asli maka tepat jika sekarang dirinya pegang kendali PSSI ditengah krisis prestasi,” tandasnya.

Terpisah, Bambang Mantri senior aktivis sepakbola Karanganyar menegaskan justru saatnya PSSI Karanganyar dipegang orang yang kompeten guna selamatkan nasib masa depan sepakbola Karanganyar.

“Bukan kami Asal Bapak Senang ABS tapi secara rasional Prihanto adalah figur yang tepat sebagai penyelamat PSSI Karanganyar dari 5 tahun kevakuman,” ujarnya.

Untuk itu Bambang Mantri mendesak kepada semua pihak khususnya kubu kontra konggres untuk legowo menerima realitas.

Bahkan Bambang meyakinki jika kubu kontra konggres bisa legowoseutuhnya maka tidak tertutup kemungkinan Prihanto mengakomodir personel kubu kontra konggres masuk dalam kepengurusan baru.

Tentu saja lanjut Bambang mereka yang terpilih karena benar-benar miliki kompetensi dan bisa memimpin olahraga dan organisasi.

Prihanto kharakternya bisa keras dan berikan sanksi pemecatan jika personel baru ada yang motifnya hanya untuk mencari duit pribadi,” tegasnya. Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com