JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Berikut Daftar 42 Warga Sragen Yang Positif Covid-19 Hari Ini. Ada Balita 4 Bulan Hingga 2 Nakes Rumah Sakit Swasta, Masaran Paling Banyak!

Ilustrasi Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat memantau penanganan terhadap pasien PDP Corona Virus dalam simulasi di RSUD Sragen, Kamis (12/3/2020). Foto/Wardoyo
   
Ilustrasi Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat memantau penanganan terhadap pasien PDP Corona Virus dalam simulasi di RSUD Sragen, Kamis (12/3/2020). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kasus corona virus atau covid-19 di Sragen kembali meledak. Hari ini, Minggu (13/9/2020) sebanyak 42 warga kembali dinyatakan positif terpapar covid-19.

Tambahan 42 kasus positif itu melambungkan angka total kasus Sragen meroket melampaui 400 yakni di angka 410.

Data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sragen Minggu (13/9/2020) petang mencatat ada tambahan 42 positif baru hari ini.

“Ada tambahan 42 kasus positif hari ini. Hasil swab keluar hari ini dan menunjukkan positif covid-19. Mayoritas memang hasil tracing dan pelaku perjalanan,” papar Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sragen, Tatag Prabawanto, Minggu (13/9/2020).

Namun data secara rinci sebaran kasus dan riwayatnya masih dalam pendataan. Tatag yang juga Sekda Sragen itu menjelaskan tambahan kasus ini menjadi peringatan bagi warga untuk makin waspada dan menaati protokol kesehatan.

“Sekali lagi kami berharap warga makin waspada dan peduli untuk menaati protokol kesehatan. Utamanya pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan. Karena dengan pelonggaran-pelonggaran yang ada dan keabaian masyarakat, kasus covid-19 semakin bertambah. Mari bersama-sama menjaga diri, lingkungan, keluarga, dengan menaati prokes agar wabah ini segera mereda,” tandasnya.

Dengan tambahan 42 kasus positif hari ini, maka jumlah total kasus hari ini sudah menembus angka 410 kasus positif covid-19.

Rinciannya, 128 pasien dirawat, 263 sembuh dan 19 pasien meninggal dunia. Sementara jumlah suspek tercatat sebanyak 235 orang dengan rincian 17 orang dirawat, 263 sembuh dan 36 pasien meninggal dunia.

Di sisi lain, jumlah warga isolasi mandiri hari ini mencapai 54 orang dan 764 orang terlacak kontak erat. Sementara jumlah total warga yang meninggal tercatat mencapai 58 orang.

Rinciannya 36 suspek, 19 positif, 1 ODP asal Jati Sumberlawang, 1 PP balita asal Kedawung dan satu pasien positif sembuh lalu meninggal asal Sribit Sidoharjo. Wardoyo 

DAFTAR 42 PASIEN POSITIF COVID-19 SRAGEN HARI INI:

1. N (P, 62 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien S (Masaran).
2. S (P, 40 thn) Kec. Kedawung. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Kedawung)
3. AYMP (L, 2 thn) Kec. Plupuh. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm HP (Plupuh)
5. FS (L, 34 thn) Kec. Kedawung. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm T (Kedawung)
6. AM (P, 27 thn) Kec. Sragen. Nakes RS Swasta Sragen
8. SNH (P, 24 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm M (Masaran)
10. FNW (P, 13 thn) Kec. Tangen. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm A (Tangen)
12. NZ (P, 10 thn) Kec. Karangmalang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm TN (Karangmalang)
14. N (P, 30 thn) Kec. Karangmalang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Karangmalang)
15. LS (P, 42 thn) Kec. Sumberlawang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm SS (Sumberlawang)
16. SDS (L, 79 thn) Kec. Sumberlawang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm SS (Sumberlawang)
17. FY ( P, 24 thn) Kec. Jenar. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Jenar)
18. FK (P, thn) Kec. Gondang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Gondang)
20. UNU (P, 53 thn) Kec. Sukodono. Nakes RS Swasta.
21. SW (P, 29 thn) Kec. Gondang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm SR (Gondang)
22. S (P, 62 thn) Kec. Gondang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm SR (Gondang)
23. ADA (P, 2 thn) Kec. Gondang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm PAS (Gondang)
25. DEK (L, 20 thn) Kec. Sambungmacan. Mempunyai riwayat perjalan dari Surabaya, Jawa Timur
26. S (L, 49 thn) Kec. Karangmalang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm ES (Karangmalang)
27. AES (L, 31 thn) Kec. Karangmalang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Sragen)
28. P (L, 62 thn) Kec. Sambirejo. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Sambirejo)
29. S (L, 56 thn) Kec. Karangmalang. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm S (Karangmalang)
30. S (P, 57 thn) Kec. Tanon. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Tanon)
31. HZ (P, 7 thn) Kec. Tanon. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Tanon )
32. SA (P, 4 thn) Kec. Tanon. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Tanon)
33. CD (P, 22 thn) Kec. Tanon. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirmR (Tanon)
34. S (P, 64 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
35. DP (P, 29 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
36. S (P, 41 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
38. K (P, 31 thn) Kec. Tangen. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm A  (Tangen)
40. I (P, 68 thn) Kec. Sidoharjo. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Sidoharjo)
42. HIM (P, 19 thn) Kec. Sidoharjo. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm R (Sidoharjo)
43. HS (P, 20 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
44. R (P, 15 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
45. SAA (L, 12 thn) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
47. AANR (P, 4 bulan) Kec. Masaran. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm AR (Masaran)
48. OTS (L, 26 thn) Kec. Gemolong. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm B (Gemolong)
49. K (L, 51 thn) Kec. Gemolong. Hasil tracing/kontak erat dengan pasien terkonfirm B (Gemolong)
Pasien Simptomatik :
39. S (L, 58 thn) Kec. Sragen. S dirawat di RS Paru Salatiga.
40. S (P, 55 thn) Kec. Karangmalang. S dirawat di RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen mempunyai gejalan lemas, kemudian melakukan rapid test hasil reaktif dan swab test hasil terkonfirmasi positif covid-19.
41. PD (L, 64 thn) Kec. Gemolong. Mempunyai riwayat perjalanan dari Jakarta, sampai Sragen mengeluh lemas, kemudian melakukan rapid test hasil reaktif dan swab test hasil terkonfirmasi positif covid-19. Dirawat di RSUD dr. Soeratno Gemolong
42. S (L, thn) Kec. Sidoharjo. Dirawat di RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen
Sumber: Gugus Tugas Covid-19

Baca Juga :  Prestasi Gemilang Bintang Lima dan Terbaik TOP BUMD Awards 2024: Inilah Bukti Keunggulan RSUD dr. Soeratno Gemolong Sragen
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com