JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Internasional

Doa Paus Fransiskus dari Vatikan untuk Korban Gempa Bumi dan Kecelakaan Sriwijaya Air SJ182, Sebelumnya Sempat Kirim Telegram Duka Cita

Paus Fransiskus. Foto: tempo.co
   

VATIKAN, JOGLOSEMARNEWS.COM Paus Fransiskus secara khusus menyampaikan doa dan ucapan belasungkawa kepada para korban dalam bencana gempa bumi di Sulawesi Barat, serta korban kecelakaan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182.

Ucapan duka cita dan doa tersebut disampaikan Paus Fransiskus usai membacakan Doa Angelus di Alun-alun St Peter’s di Vatikan, pada Minggu (17/1/2021). Ia pun secara khusus mengucapkan doa bagi para korban yang terdampak gempa magnitudo 6,2 di Majene dan Mamuju, pada Jumat (15/1/2021) lalu.

“Saya berdoa untuk para korban meninggal, bagi mereka yang terluka, dan juga untuk semua yang kehilangan pekerjaan mereka. Semoga Tuhan memberikan penghiburan kepada mereka dan semua orang yang berusaha memberikan bantuan kepada para korban,” kata Paus Fransiskus, seperti dikutip Joglosemarnews dari Vatikan News, Senin (18/1/2021).

Baca Juga :  Wilayah Pacitan Diguncang Gempa Magnitudo 5.1, Ini Penjelasan BMKG

Sebelumnya, pada Jumat lalu, Paus Fransiskus juga sempat mengirimkan telegram ucapan duka cita yang ditujukan kepada para korban yang terdampak musibah gempa bumi.

Dalam pesannya pekan lalu, Paus Fransiskus mengungkapkan solidaritas tulusnya kepada seluruh korban bencana alam tersebut dan mengucap doa kepada para korban.

Doa untuk para korban meninggal, penyembuhan untuk mereka yang terluka, dan penghiburan untuk semua yang berduka,” tulis Paus Fransiskus.

Paus Fransiskus juga menyampaikan doa dan ucapan belasungkawa kepada para korban kecelakaan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182 di perairan Kepulauan Seribu yang terjadi pada 9 Januari 2021 lalu.

Baca Juga :  Kearifan Lokal Gempa Bumi di Wonogiri, Keluar Rumah Kentongan dan Bedug Masih Lestari

Diberitakan sebelumnya, sejumlah musibah dan bencana alam melanda wilayah Indonesia di bulan pertama tahun 2021 ini. Mulai dari jatuhnya pesawat Sriwjaya Air SJ182 yang membawa 62 orang, gempa bumi bermagnitudo 6,2 di Sulawesi Barat, banjir di Kalimantan Selatan, dan lainnya.

Pemerintah Indonesia telah bergerak cepat untuk menanggulangi dampak musibah dan bencana yang terjadi. Presiden Joko Widodo juga telah menyampaikan duka citanya kepada para korban kecelakaan dan bencana alam yang terjadi melalui pesan yang diunggah ke akun Twitter miliknya.

“Turut berdukacita atas korban meninggal dunia. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran,” tulis Presiden Jokowi, Jumat (15/1/2021) petang.

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com