JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Terima Kunjungan Dubes Ceko, Gubernur Ganjar Pamer Produk Unggulan Buatan UKM Jateng

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menunjukkan produk unggulan UKM kepada Duta Besar Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Dolecek yang berkunjung ke Semarang, Senin (19/4/2021). Foto: Humas Jateng/ jatengprov.go.id
   

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM Sejumlah produk unggulan hasil usaha kecil dan menengah (UKM) di Jawa Tengah mendapat kesempatan dipamerkan ke hadapan Duta Besar Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Dolecek, yang tengah berkunjung ke kantor Gubernur Jateng, Senin (19/4/2021).

Disampaikan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, dirinya sengaja mengajak sejumlah UKM saat menyambut Dubes Ceko. Sejumlah produk unggulan tersebut di antaranya berupa kerajinan tangan, makanan olahan, dan sebagainya.

Menurut Ganjar, kunjungan Dubes itu dapat menjadi peluang bagi produk UKM Jawa Tengah menembus pasar yang lebih luas. “Ini momentum bagi saya untuk mengajak UKM terlibat,” ujar Ganjar.

Ganjar mengaku, dirinya berharap dengan memamerkan sejumlah produk tersebut, rombongan Dubes Ceko datang sudah ada gambaran kerja sama yang akan dilakukan.

Baca Juga :  Supra 125 Digasak Megapro Patah Jadi 2, Pengendara Tewas di Lokasi

“Sehingga saat tim dari Ceko datang sudah ada list of issue, perdagangan apa dan bilateralnya apa dan seterusnya. Kita sama-sama merasakan ekonomi turun, sehingga bagaimana meningkatkan perdagangan,” ujarnya.

Ganjar menceritakan, pengalamannya saat kunjungan ke Polandia beberapa waktu lalu, menjadi salah satu alasan dirinya menggandeng UKM dalam menyambut tamu dubes kali ini.

Kala itu, Ganjar menemukan ada produk kopi dengan merek Kopi Luwak dan Java Kopi berlabel ‘made in Ceko’. Namun ternyata kedua kopi tersebut merupakan produk Jawa Tengah.

“Saat kunjungan ke Polandia di sana ada kopi yang sangat terkenal dan kopi itu Kopi Luwak dan Java Kopi. Dan itu dari Jawa Tengah tapi made in Ceko. Apa artinya, ya kalau kita bisa jualan dengan produk bagus ke sana, bisa menawarkan produk Jateng, khususnya yang potensial. Seperti handicraft atau makanan olahan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pelaku Pencurian di Alfamart Semarang Masih Buron Polisi

Sementara, Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Dolecek mengaku, pihaknya cukup terkesan dan tertarik setelah mendapat penjelasan dari pertemuannya dengan Gubernur Jawa Tengah.

“Setelah saya mendengarkan dari Gubernur, saya impresif dan juga sangat menarik untuk saya dari Duta Besar dan kementerian, bisnisman, menjadi masa depan baik ketika bisa kerja sama lebih rinci,” terangnya.

Jeroslav mengungkapkan, Jawa Tengah dapat menjadi pintu masuk yang sangat strategis untuk kerja sama.

“Tadi juga ada banyak produk seperti makanan di akhir pertemuan. Menurut saya produk itu bagus dan cocok untuk rakyat Ceko, dan tinggal butuh distributor untuk bisa menyampaikan ke sana,” tandasnya.

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com