JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Mutasi Besar-Besaran, 331 Pejabat Sragen Dilantik Serentak Malam Ini. Ada Satu Tokoh Asal Jakarta yang Dilantik Jadi Pejabat Penting!

Pelantikan pejabat eselon Sragen di Gedung SMS, Jumat (8/10/2021). Foto/Wardoyo
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Bupati Sragen kembali melakukan perombakan birokrasi secara besar-besaran di penghujung tahun 2021.

Sebanyak 331 pejabat eselon dari berbagai tingkatan akan dimutasi dan promosi ke jabatan baru di hari terakhir tahun 2021, Jumat (31/12/2021) malam ini.

Ratusan pejabat eselon itu akan dilantik secara langsung oleh Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Pelantikan akan dipusatkan di Gedung Sasana Manggala Sukowati (SMS) Sragen malam ini mulai pukul 19.00 WIB.

“Totalnya ada 331 pejabat yang akan dilantik malam ini. Rinciannya banyak, ada yang promosi, mutasi, termasuk penyetaraan jabatan fungsional juga,” papar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sragen, Sutrisna kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Jumat (31/12/2021).

Sutrisna menyampaikan selain pejabat struktural, malam ini juga akan dilantik Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Tirtonegoro Sragen terpilih hasil seleksi yang digelar beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Patroli Presisi Polres Sragen Jaga Keamanan Kantor KPU dan Bawaslu Jelang Penetapan Presiden Terpilih 2024

Dirut terpilih itu bernama Hanindyo Heru Prayitno. Pria asal APT. Kalibata City Unit 20/AU, Jl. Raya Kalibata No. 01 RT 001/010, Kelurahan Rajawali, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan itu sukses menjadi calon yang dipilih oleh Bupati setelah melalui proses seleksi yang panjang.

Hanindyo terpilih setelah melewati dua kali rekrutmen yang digelar oleh panitia seleksi (Pansel). Pada seleksi tahap pertama, ia hanya lolos ke babak akhir bersama 4 kandidat.

Namun kala itu tidak ada satupun yang memenuhi persyaratan karena hanya mengantongi rekomendasi disarankan dengan pengembangan dari hasil uji kelayakan dan kepatutan.

Pada seleksi tahap kedua, ada 6 kandidat yang mendaftar. Hanindyo sukses melewati tahapan seleksi hingga masuk ke dua nama terakhir yang diajukan mendapat restu Bupati.

Baca Juga :  Media Sragen Terkini (MST HONGKONG), Grup Pertama yang Terdaftar di Kemenkumham dan Memiliki Anggota Terbanyak di Kota Sragen

Terpilihnya Hanindyo diketahui dari pengumuman resmi yang diterbitkan oleh Pansel Rekrutmen Dirut PDAM Sragen, hari ini (Kamis, 30/12/2021).

Dalam pengumuman Nomor: 070/PANSEL DIRUT/2021 yang ditandatangani Ketua Pansel Tatag Prabawanto itu intinya tentang pengumuman hasil akhir seleksi calon direktur utama Perumda Air Minum Tirtonegoro Sragen Tahun 2021.

“Berdasarkan hasil Seleksi dari semua tahapan test, maka Panitia Seleksi Direktur Utama Perumda Air Minum Tirto Negoro Kabupaten Sragen Tahun 2021 memutuskan hasil akhir Peserta yang lulus menjadi Dirut adalah Hanindyo Heru Prayitno. Keputusan pansel tidak bisa diganggu gugat,” papar Ketua Pansel, Tatag Prabawanto. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com