JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Obyek Wisata Air Panas Bayanan Langsung Pasang MMT Tarif Tiket Masuk Dan Parkir, Usai Viral di Gunung Kemukus Ngepruk

Antisipasi Menghindari Kejadian Seperti di Gunung Kemukus Masyarakat Keluhkan Tiket Masuk dan Parkir Mulai Ngepruk, Objek Wisata Air Panas Bayanan Langsung Pasang MMT Tarif Tiket Masuk dan Parkir Kendaraan | Foto : Huriyanto
Antisipasi Menghindari Kejadian Seperti di Gunung Kemukus Masyarakat Keluhkan Tiket Masuk dan Parkir Mulai Ngepruk, Objek Wisata Air Panas Bayanan Langsung Pasang MMT Tarif Tiket Masuk dan Parkir Kendaraan | Foto : Huriyanto
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Setelah ramai-ramai keluhan masyarakat tentang tiket masuk dan tarif parkir di New Gunung Kemukus mulai ngepruk beberapa hari yang lalu, kini sejumlah objek wisata di kabupaten Sragen mulai ditertibkan dan dipasang spanduk MMT bertuliskan tarif masuk obyek wisata dan tarif parkir kendaraan.

Salah satunya yakni objek wisata air panas Bayanan kecamatan Sambirejo, Sragen.
Pantauan di lapangan terpasang MMT yang bertuliskan “Objek Wisata Bayanan retribusi masuk berdasarkan perda no 12 th 2019, tiket masuk hari biasa Rp 5.000, hari libur Rp 6.000, parkir kendaraan sepeda Rp 1000, sepeda motor Rp 2.000, mobil Rp 3.000, bus Rp 5.000, DISPORA SRAGEN”.

Baca Juga :  Paguyuban Sahabat Dangkel Bagikan Paket Sembako di Bulan Ramadhan 1445 H Untuk Masyarakat Miskin dan Kurang Mampu Hingga Anak Yatim di Sragen, Kades Purwosuman: Paguyuban Yang Kompak dan Solid Membantu Warga

Tarif tiket masuk dan parkir kendaraan itu terpasang di pos penjagaan parkir kendaraan atau di depan pintu masuk wisata.

Pada wartawan, Warseno selaku THL Dispora Sragen penanggung jawab parkiran menyampaikan bahwa MMT tarif masuk dan parkir kendaraan sudah dipasang sejak satu minggu ini.

“Iya dipasang sudah 1 minggu, dipasang sebelumnya untuk menghindari kejadian kayak di Gunung Kemukus lah, Mas,” kata Warseno, Sabtu (12/2/2022).

Selain itu, Warseno juga membeberkan pemasangan MMT juga sebagai antisipasi dan perintah dari kepala dinas.

“Ini antisipasi dulu daripada nanti kadang ada orang komplain, Mas. Masa mobil ditarik 5 ribu padahal kenyataannya 3 ribu, Mas,” bebernya.

Baca Juga :  Puluhan Warga Geruduk Kantor Desa Pilang Masaran Sragen Tolak Pembangunan Tower, Warga: Ini Masalah Kesehatan Kami

Terpisah, Eni (47) salah satu pengunjung wisata air panas Bayanan asal desa Karanganyar, Sambungmacan, Sragen mengatakan bahwa tiket masuk dan tarif parkir kendaraan masih terbilang terjangkau.

“Iya, masih standar, Mas. Biasa 5 ribu satu orang dewasa, anak-anak nggak ditarik sih tadi, kalau kendaraan tadi belum bayar tapi tadi ada tulisan 2 ribu untuk sepeda motor,” terangnya.

Menurut Eni harga yang ditawarkan di objek wisata Bayanan masih terjangkau dan ekonomis untuk wisata keluarga.

“Iya, masih ekonomis Mas wisata kesini, terus untuk kondisi terkini wisata Bayanan setelah direnovasi lumayan nyaman,” ujarnya.

Huriyanto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com