JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Tak Mau Kecolongan PMK, Tiap Hari Dispertan Karanganyar Keliling Cek Suhu Ternak

Petugas Dinas Pertanian dan Peternakan Karanganyar tengah mengecek suhu ternak sapi / Foto: Beni Indra
   

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Karanganyar rutin melakukan pengecekan ternak di pasar  hewan guna mengantisipasi kemungkinan munculnya penyakit hewan yang tidak terpantau.

Hingga Rabu (18/5/2022), dari hasil pantauan diketahui suhu badan hewan di berbagai pasar hewan masih normal dan tidak ditemukan indikasi gejala munculnya penyakit ternak.

Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Dispertan Karanganyar, Siti Maesyaroh mengatakan  sudah seminggu ini pantauan terhadap hewan ternak sudah dilakukan dan hasilnya baik tidak ditemukan indikasi adanya hewan terjangkit penyakit.

“Setiap hari saya terjun langsung kesejumlah pasar hewan dan langsung melakukan chek suhu tubuh hewan hasilnya dikisaran 36-37 celcius,” ungkap Siti Maesyaroh kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Rabu (18/5/2022).

Siti Maesyaroh menjelaskan chek suhu tubuh hewan adalah pintu utama guna mengetahui apakah hewan tersebut terdapat penyakit ataupun tidak.

Artinya, lanjut Siti Maesyaroh jika cek suhu hewan normal bisa dipastikan kondisi hewan tersebut sehat.

Menurut Siti Marsyaroh, secara umum kondisi hewan ternak yang ada di Karanganyar sehat, sehingga tidak perlu khawatir akan munculnya penyakit mut dan kuku atau PMK seperti yang dikhawatirkan banyak pihak.

“Per Hari Rabu (18/5/2022) kami pastikan kondisi hewan ternak sapi, kambing dan domba di Karanganyar termonitor sehat,” tandasnya.

Bahkan lanjut Siti Maesyaroh perkembangan kesehatan hewan akan dilakukan setiap hari kepada publik. Selain itu Dispertan meyakinkan tidak akan menutup-nutupi jika terdapat indikasi hewan yang terkena penyakit.

“Kami terbuka jika ada hewan terindikasi sakit juga kami sampaikan apa adanya,” pungkas Siti Maesyaroh. Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com