WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Obyek wisata di Wonogiri boleh buka pada libur Lebaran 2022, tidak terkecuali Waduk Pidekso Giriwoyo Wonogiri.
Namun demikian Waduk Pidekso Giriwoyo Wonogiri perlu mendapatkan perhatian khusus. Karena saat ini menjadi objek wisata baru, perangkat keamanan di sana belum maksimal.
Wabup Wonogiri Setyo Sukarno mengatakan, Waduk Pidekso Giriwoyo Wonogiri yang berlokasi di Kecamatan Giriwoyo itu perlu pemantauan kontrol keamanan lebih detail.
Berbeda dengan Waduk Gajah Mungkur Wonogiri dengan sarana dan prasarananya sudah lengkap dan memadahi, dari sisi keamanan juga lebih baik.
“Secara resmi Waduk Pidekso Giriwoyo Wonogiri belum ada pengelolanya. Sebab proyek itu belum diserahkan ke Pemkab Wonogiri. Namun faktanya sudah banyak orang yang berdatangan ke sana untuk berwisata,” beber Wabup Wonogiri Setyo Sukarno belum lama ini.
Ditambahkan, Pemkab Wonogiri bersama dengan jajaran Polres Wonogiri terus melakukan pemantauan di area Waduk Pidekso Giriwoyo Wonogiri. Terlebih wisata air dinilai lebih rawan, sehingga dibutuhkan pengawasan yang lebih ketat.
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
- Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com