KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sebuah mobil Toyota Corolla SE Nopol AD 7195 FD yang ditumpangi empat remaja asal Dusun Celep, Desa Dagen, Jaten, Karanganyar terjun bebas ke jurang Dusun Watusambang Rt 03/06 Dusun Plumbon, Tawangmangu, Karanganyar, Minggu (18/9/2022).
Tak ada korban jiwa, namun peristiwa itu sempat menjadi tontonan warga karena mobil terjun ke jurang sedalam 10 meter dan banyak bebatuan.
Kapolres Karanganyar AKBP Danang Kuswoyo SIK melalui Kasatlantas AKP Yulianto mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 19.00 WIB, yang mana mobil Toyota Corolla SE tersebut melaju dari arah barat (Solo) hendak ke Tawangmangu.
Mobil tersebut dikemudikan Oleh Wahyudianto warga Dusun Celeb kidul Rt 03/04 bersama tiga orang temannya satu kampung yang sama yakni Eko Winarno (32), Windu (32)dan Nanang Supriyanto (39).
Sesampai di TKP sopir Toyota Corolla tersebut kaget saat mendadak berpapasan dengan rombongan Yamaha MX di tikungan, di mana rombongan motor itu melewati garis pembatas dan sehingga sopir Toyota Corolla kaget dan membanting setir ke kiri sehingga terperosok dan terjun ke jurang dengan ketinggian 10 meter.
“Sopir Toyota Corolla panik dan langsung reflek membanting stir ke kiri sehingga terperosok kedalam jurang,” ungkap Kasatlantas Polres Karanganyar AKP Yulianto kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (18/9/2022).
Menurut Kasatlantas tak ada korban jiwa ataupun luka berat selanjutnya warga berdatangan dan melakukan pertolongan denan mengevakuasi mobil bersama para relawan.
“Karena gugup korban langsung menghubungi saksi satu (saudaranya) untuk meminta bantuan dan kemudian para penumpang dijemput diajak kerumah saudara korban tak jauh dari TKP,” tandas Kasatlantas AKP Yulianto.
Setelah itu saudara korban menghubungi mobil derek, namun oleh warga dan relawan mobil dievakuasi dengan cara berjalan mundur sambil ditarik dengan tali.
Setelah rampung dievakuasi, mobil pun langsung diamankan di Polsek Tawangmangu. Beni Indra