KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Spektakuler hampir 20 ribu warga masyarakat perbatasan Kota Solo, Kabupaten Karanganyar, Sukoharjo dan Boyolali tuplek bleg datangi Car Free Day (CFD) di Colomadu, Karanganyar. Tak pelak jalan Adi Sucipto yang merupakan jalan utama hubungkan 4 kabupaten kota itu berubah menjadi lautan manusia.
Bahkan Bupati Karanganyar Juliyatmono MM pun kaget terbelalak menyaksikan langsung puluhan ribu orang memenuhi jalan Adi Sucipto.
“Sungguh spektakuler dan daya tidak menyangka pelaksanaan perdana CFD di Colomadu berubah menjadi lautan manusia yang mana ini mengalahkan CFD di Karanganyar kota,” ungkap Bupati Juliyatmono disela sambutan peresmian CFD Colomadu, Minggu (25/9/2022).
Menurut Bupati tersebut prospek CFD Colomadu diperkirakan maju pesat baik kwantitas maupun kwalitasnya mengingat Colomadu terletak di perbatasan perkotaan empat kabupaten kota sehingga pergerakannya dinamis dan inovatif. Namun pada CFD Colomadu perlu dilakukan inovasi-inovasi agar tidak terkesan monoton sehingga pengunjung merasa jemu.
Untuk itu Bupati meminta kepada panitia CFD agar selalu melakukan evaluasi berkala terutama pada tahap awal mesti banyak kekurangan dan itu wajar.
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
- Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com