JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Kesehatan

Meski Manis dan Menyegarkan, Berlebihan Minum Air Tebu Bisa Sebabkan Berbagai Masalah Kesehatan

Ilustrasi air tebu. Pixabay

JOGLOSEMARNEWS.COM — Tebu merupakan tanaman yang dimanfaatkan untuk bahan utama gula pasir. Tebu merupakan sumber glukosa alami yang bisa dinikmati secara langsung atau diperas terlebih dahulu.

Mengutip buku Teknik Budidaya Tebu oleh Cak Thoriq, air tebu sebanyak 28,35 gram mengandung energi 26,56 kkal, karbohidrat sebanyak 27,52 gram, protein 0,27 gram, kalsium 11,26 miligram, zat besi 0,37 miligram, potassium 31,96 miligram, serta sodium 17,01 miligram.

Baca Juga :  Semua Tentang Perut Kembung: Penyebab, Gejala dan Cara Mengatasinya

Jika dikonsumsi tidak berlebihan, air tebu memiliki beberapa manfaat bagi Kesehatan. Tetapi sebaliknya, apabila air tebu dikonsumsi dalam jumlah banyak atau berlebihan ternyata juga tidak baik bagi kesehatan.

Berikut bahaya mengonsumsi air tebu secara berlebihan.

1. Penderita diabetes sebaiknya hindari air tebu
Walaupun tebu ermasuk gula alami, bukan berarti aman bagi penderita diabetes. Justru kandungan gula dalam air tebu sangat berbahaya bagi penderita diabetes karena bisa membuat kadar gula dalam tubuh semakin melonjak tajam. Anda bisa mengganti rasa manis dengan alternatif lain, seperti air madu, air kelapa, atau infused water. Alternatif minuman ini aman dan tidak membuat gula darah melonjak.

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com