JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Sragen Award 2023 Pertama Kali di Gelar, Gus Yasin Beri Apresiasi

Sragen Award 2023 | foto Pemprov Jateng

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM  – Hari jadi Kabupaten Sragen yang ke-277 tahun ini untuk pertama kali nya Pemerintah Kabupaten (pemkab) Sragen menggelar Sragen Award 2023.

Ajang itu untuk memacu inovasi dan prestasi pemerintah di tingkat desa/ kelurahan, kecamatan, maupun masyarakat.

Beberapa kategori yang dilombakan adalah capaian pembayaran pajak bumi dan bangunan, evaluasi perkembangan desa/ kelurahan, dan lomba kebersihan, keindahan dan ketertiban.

Baca Juga :  RSUD Sragen Bangun Aula Baru dengan Anggaran 4,1 Miliar Rupiah, Ini Penjelasannya!!

Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen atau yang akrab dipanggil Gus Yasin menyambut positif kompetisi yang diselenggarakan Pemkab Sragen.

Menurutnya, lomba inovasi yang dilaksanakan, akan memacu pemerintah di tingkat desa/ kelurahan untuk memperbaiki kinerja dan kualitas dalam melayani masyarakat.

Baca Juga :  Sebanyak 1136 Nomor Induk Berusaha Berusaha (NIB) UMKM di Sragen Berhasil Diterbitkan Hanya Dalam Waktu Satu Hari, Pelaku UMKM Merasa Terbantu

“Saya berharap, panjenengan semua, inovasi panjenengan semua bisa ditingkatkan lagi, dikerjasamakan,” pesan wagub, saat menghadiri Sragen Award, di Gedung Sasana Manggala Sukowati Sragen, Senin (5/6/2023) malam.

Gus Yasin, sapaannya, berpandangan, inovasi antardesa, atau antarkecamatan, perlu saling dikerjasamakan.

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com