JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Boyolali

800 Penari Boyolali Beraksi Nonstop untuk Rayakan Hari Tari se-Dunia

Para penari beraksi secara nonstop untuk merayakan Hari Tari se-Dunia di Boyolali | Foto: Waskita
   

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM Sebanyak 800 penari Boyolali turut merayakan Hari Tari se-dunia pada Sabtu (27/4/2024). Mereka bergiliran menari dari pukul 06.00- 24.00 WIB.

Ada tiga lokasi kegiatan tersebut, yaitu Alun-alun Pancasila Kecamatan Cepogo pukul 06.00 – 13.00 WIB, Gedung Mahesa (Dome) di Boyolali Kota pukul 11.00 – 24.00 WIB dan Alun-alun Pengging, Kecamatan Banyudono pukul 13.00 – 23.00 WIB.

Tak hanya tarian saja, dalam kegiatan tersebut juga digelar pakeliran padat wayang kulit dengan menghadirkan dalang cilik. Juga baca puisi serta kisah perjalanan para Duta Seni Boyolali saat pentas di Bali beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Nekat Kabur  Saat Dihentikan, Pemotor Berknalpot Brong Ini  Malah Tabrak Polisi di Boyolali Hingga Patah Tulang!

Menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Boyolali, Supana, ada lebih dari 800 penari turut serta unjuk kemampuan.

“Mereka ini berasal dari 70 sanggar seni di Boyolali,” katanya disela acara.

Yang menarik, lanjut dia, sanggar seni tak dimonopoli dari kawasan Kota Boyolali. Sejumlah sanggar seni di pedesaan, bahkan di wilayah Boyolali utara pun ikut dalam perhelatan tersebut.

Baca Juga :  Lama Jadi Buron di Kasus Curanmor, Pria Ini Akhirnya Diringkus Polres Boyolali

“Ini sangat bagus karena kegiatan seni berkembang merata di seluruh wilayah Boyolali,” ujarnya.

Dalam acara tersebut juga dibuka pasar seni, dimana masyarakat bisa belajar cara melukis maupun membuat keramik. Sejumlah pelukis turut serta memamerkan hasil karyanya.

“Ada pula stand UMKM,” paparnya.

Bupati Boyolali, M Said Hidayat mengapresiasi kegiatan tersebut. Perkembangan kesenian harus terus didukung dengan memberi wadah bagi seniman untuk berkiprah.

“Bahkan kini muncul seniman-seniman muda yang memiliki talenta luar biasa,” ujarnya.  Waskita

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com