WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM –
FORSGI Wonogiri bentuk pemain bola berkarakter tak hanya bertalenta namun juga berakhlak mulia.
Fakta itu terungkap ketika pengurus Forum Sepakbola Generasi Indonesia (FORSGI) Wonogiri melakukan audensi dengan pengurus Asosiasi Kabupaten atau Askab PSSI Wonogiri, Jumat (7/10/2022) sore.
Dalam rilis yang diterima, acara berlangsung akrab dan penuh rasa kekeluargaan. Kedua belah pihak berkomitmen siap memajukan persepakbolaan di Kota Mete khususnya pembibitan pemain pra pemuda atau anak-anak.
Pembina FORSGI Kabupaten Wonogiri Warsito menyebutkan audensi dilakukan sebagai perkenalan FORSGI baru lahir di Wonogiri.
“Ibaratnya karena wajah batu kita ini ‘kulo nuwun ‘ kepada pengurus Askab PSSI Wonogiri untuk selanjutnya mohon arahan dan petunjuknya,” kata Warsito sembari menyebutkan FORSGI baru lahir Januari 2022.
Diungkapkan Warsito, ada dua misi besar dengan pembentukan FORSGI mulai dari tingkat pusat, provinsi hingga kabupaten/kota termasuk di Wonogiri. Pihaknya tidak hanya sekadar ingin mencari pemain bola yang pandai dan bertalenta, tapi bagaimana agar anak-anak U-10 dan U-12 yang disasar memiliki ahklak mulia religius sehingga terpuji baik di lapangan maupun di luar lapangan.
Ketua FORSGI Wonogiri Purnomo menambahkan, pihaknya baru saja selesai mengikuti kompetisi Piala Gubernur Jateng yang berlangsung di Karanganyar. Dengan raihan juara ll, akan mewakili Jawa Tengah mengikuti Kompetisi Piala Menpora di Jakarta pada 22-24 Oktober ini.
“Mohon doa dan dukungan Askab PSSI tim U-10 dan U-12 kami ini nantinya bisa main maksimal dan membuahkan hasil terbaik,” tutur Purnomo.
Ketua Askab PSSI Wonogiri Sri Wiyoso menyambut baik kehadiran FORSGI di daerahnya. Dirinya yakin FORSGI akan berkembang pesat dan mampu melahirkan pemain muda berbakat dan berprestasi. Persepakbolaan Wonogiri akan lebih menggeliat dengan lahirnya wadah baru ini.
Secara pribadi pihaknya sudah kenal betul siapa-siapa pengurus FORSGI ini. Yakni orang-orang yang memiliki semangat pantang menyerah dalam berjuang, walaupun harus nombok uang pribadi.
Dengan didampingi sejumlah pengurus ini, Ketua Askab PSSI Wonogiri siap membantu FORSGI dalam upaya menggelar kompetisi internal. Karena memiliki basis massa yang jelas hingga tingkat desa dan kecamatan, pihaknya mempersilakan FORSGI kabupaten mengelar kompetisi antar kecamatan. Aris Arianto