JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Kanopi Pasar Wonokarto Ambruk, Menurut Dinas Ternyata Ini Penyebabnya

Kanopi pasar ambruk lantaran tidak kuat menahan beban
   
Kanopi pasar ambruk lantaran tidak kuat menahan beban

WONOGIRI-Kanopi teras Pasar Wonokarto Wonogiri ambruk lantaran tidak kuat menahan beban. Beruntung tidak ada korban akibat kejadian tersebut.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM dan Perindustrian dan Perdagangan Wonogiri, Guruh Santosa mengatakan, kanopi tidak kuat menanggung beban rangka dan atap tambahan.

“Awalnya kanopi itu kami bangun bersamaan dengan renovasi Pasar Wonokarto, tahun lalu. Panjangnya sekitar 15 meter dan lebar satu meter, awalnya,” kata dia, Kamis (1/3/2018). Anggaran renovasi sekitar Rp800 juta.

Baca Juga :  Deteksi Dini Potensi Kasus Kekerasan Seksual di Sekolah dengan Memanfaatkan Himpunan Data BK, Begini Tekniknya

Namun, oleh pedagang pasar, sebut dia, kanopi kurang memadai. Akhirnya ditambah lebarnya secara swadaya oleh pedagang. Penambahan itu mengakibatkan bertambahnya rangka dan atap asbes kanopi.

“Karena ada tambahan, menjadikan beban terlalu berat dan tidak kuat, akhirnya ambruk. Kalau tidak ditambahi sebenarnya kuat meskipun tanpa tiang. Sebab sudah diperhitungkan secara matang dari sisi konstruksinya,” sebut dia.

Baca Juga :  Info Bolo, Jalan Tembus Pancuran Pasang Desa Gedongrejo Giriwoyo Wonogiri Mulai Dibangun

Namun demikian, menurut dia, tidak bijak jika lantas mencari-cari kesalahan. Yang jelas pihaknya akan segera memperbaiki kerusakan tersebut, serta segera mendirikan kembali kanopi yang ambruk.

“Termasuk nanti kami benahi kelistrikan yang ikut rusak,” tandas dia. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com