JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Sejumlah Caleg Demokrat Pasang APK Bergambar Jokowi-Ma’ruf, DPP Akan Bertindak Tegas

pemilu
Ilustrasi
   
Ilustrasi

JAKARTA – Sebagian calon legislator dari Partai Demokrat (PD) diketahui  memasang alat peraga kampanye (APK) bergambar pasangan calon presiden dan wakil presiden no urut 1, Jokowi-Ma’ruf Amin.

Karena itu,  Dewan Pengurus Pusat Partai Demokrat tidak tinggal diam. Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menegaskan, partainya akan memproses yang bersangkutan.

“Kami sedang memproses yang bersangkutan dan meminta klarifikasi,” kata Ferdinand, Jumat (8/2/2019).

Ferdinand menjanjikan hasil pemeriksaannya dalam waktu dekat. “Akan kami sampaikan apakah yang bersangkutan akan dihukum atau tidak,” kata Ferdinand.

Baca Juga :  Yusril Nilai Permintaan untuk Mendiskualifikasi Gibran dalam Pilpres Terlambat

Tempo mendapatkan kiriman beberapa gambar spanduk caleg Demokrat dengan foto Jokowi – Ma’ruf di beberapa sudut jalan. Ada dua caleg Demokrat untuk Kabupaten Bogor yakni, Yopis Piternalis dan Anton Sukartono Suratto yang memasang foto calon presiden inkumben pada alat peraga kampanyenya.

Yopis baru kemarin mendeklarasikan dukungan untuk Jokowi. Sampai saat ini, Tempo berusaha mengonfirmasi apakah dua caleg ini yang memasang spanduk itu.

Partai Demokrat memang membebaskan bagi kader-kadernya yang mendukung pasangan Jokowi – Ma’ruf Amin pada pemilihan presiden 2019. Secara resmi, Demokrat mengusung pasangan Prabowo – Sandiaga Uno pada pemilihan presiden 2019.

Baca Juga :  Banjir dan Tanah Longsor di Bandung Barat, 9 Orang Hilang dan 300-an Warga Ngungsi

Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi – Ma’ruf Amin merasa diuntungkan atas keputusan Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

“Dukungan kepada Jokowi – Ma’ruf secara tidak langsung sebenarnya telah diberikan (Demokrat),” ujar Sekretaris TKN Jokowi – Ma’ruf, Hasto Kristiyanto di Posko Cemara, Jakarta pada Rabu (14/11/2018) ketika itu. #tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com