JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Raker Pemantapan Tim Pemenangan Trimo di Lapangan Pondokboro

rapat kerja di lapangan ponodokboro
A Setiawan/Joglosemarnews.com
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Lapangan Pondokboro di Nusukan, Solo yang biasa digunakan untuk lomba burung itu disulap meriah.

Kamis  (11/4/2019) malam, lapangan itu digunakan untuk rapat kerja dan pemantapan tim pemenangan Trimo, alias Tri Nomor Urut Limo.

Hadir di acara itu Ketua RT dan RW, penasehat dan ketua tim pemenangan Trimo dan juga Ketua PAC PDIP Banjarsari, serta ratusan partisipan.

Ketua PAC PDIP Banjarsari, Joko Santoso dalam sambutannya menuturkan, Tri Hono telah memiliki pengalaman berpolitik 15 tahun di PDIP.

“Dia sekaligus mewakili kaum milenial.  Survei di Dapil 4 saya yakin Tri Hono mampu jadi DPRD Solo,” ujarnya.

Baca Juga :  Teguh Prakosa, Wakil Gibran Akan Daftar Jadi Calon Walikota Solo, Yakin Partainya Melihat Figur Internal

Joko menyatakan siap menjamin Tri Hono tidak akan lupa pada pemilihnya. Apapun keperluannya, warga dipersilahkan langsung menghubungi Tri Hono.

“Saya berharap saudara yang hadir untuk memilih Tri Hono,” ujarnya.

 

Sementara itu, Giyatno selaku Ketua Tim Pemenangan Trimo dalam sambutannya ikut menyampaikan, dirinya dan Tri Hono tidak bisa berjalan sendiri.

“Tentu kami sangat berharap dukungan dan semangat dari para relawan Trimo semua,” ujarnya.

Karena itu, jelas Giyatno, suara PDIP dan suara Tri Hono harus diamankan. Dia juga berharap, benteng PDIP mengawal tempat-tempat pemungutan suara (TPS).

Sedangkan Tri Hono Setyo Putro, selaku calon Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Solo menyampaikan, PDIP adalah partainya wong cilik.

Baca Juga :  PDIP dikabarkan  Bakal Merapat ke Prabowo, Begini  Reaksi Gibran

“Partainya menari dan menangis bersama rakyat. Maka kita harus bekerja seperti akar, tidak pernah ditunjukkan tapi mampu menopang sebuah kehidupan,” ujarnya.

Untuk itu, Tri Hono mengajak semua yang hadir tidak perlu mengebrak meja. Namun, diharapkan semuanya menggebrak TPS di hari pemilihan.

Sementara terkait dengan pilihan presiden, Ketua PIC PDIP Banjarsari, Joko Santoso menyatakan berbagai prestasi yang telah dicapai oleh calon presiden inkumben, Joko Widodo. Karena itu, tak ada pilihan lain selain Jokowi harus melanjutkan ke periode kedua presiden.

Semua yang hadir pun meneriakkan yel-yel kemenangan untuk Jokowi, PDIP serta Tri Hono Setyo Putro. A. Setiawan

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com