JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Video: Solo Bersama Selamanya (SBS) Bagikan 13.000 Paket Sembako Kepada Warga yang Membutuhkan

   
Suasana pembagian paket sembako dalam kegiatan Solo Bersama Selamanya (SBS) 2019 yang diadakan di Lapangan Kottabarat, Minggu (2/6/2019). Syahirul

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM Solo Bersama Selamanya (SBS) membagikan 13.000 paket sembako kepada warga kurang mampu di kota Solo. Kegiatan tersebut diadakan di lapangan Kottabarat, Banjarsari, Solo, Minggu (2/6/2019).

Sebelumnya SBS telah menyebarkan kupon kepada masyarakat kurang mampu di sejumlah kawasan di Solo.

Ketua kegiatan SBS 2019, Tanu Kiswanto menuturkan, kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun dengan tujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu yang ada di Kota Solo. Untuk tahun 2019 ini SBS melibatkan sebanyak 80-an komunitas, organisasi, instansi dan masih banyak yang lain.

Baca Juga :  Pondok Pesantren Assalaam Solo Bangun Kolam Renang Olympic Syariah

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk membantu sesama warga masyarakat yang kurang mampu yang ada di Kota Solo,” ujar Tanu saat berbincang dengan wartawan.

Tanu menjelaskan, paket sembako yang dibagikan terdiri dari empat bungkus mie kering, satu bungkus biskuit, 1 kilogram minyak goreng, 1 kilogram gula dan sebuah ember. Pihaknya sengaja menggunakan ember sebagai kemasan lantaran dinilai praktis dan memiliki manfaat untuk masyarakat.

“Dulu kan pernah menggunakan tas kresek, tapi malah robek. Nah, sekarang-sekarang pakai ember. Bisa dimanfaatkan juga kan,” katanya.

Baca Juga :  Ramadan, Kawasan UMS Diserbu Para Pemburu Takjil: Pedagang Sumringah

Sementara itu, salah seorang penerima paket sembako, Warsi (41) mengaku, senang menerima paket yang ditaksir mencapai Rp 100ribuan tersebut.

“Kemarin, saya didatangi orang lalu dikasih kupon. Suruh datang ke Kottabarat hari Minggu agar bisa ditukarin. Bersyukur dapat paket seperti ini,” kata wanita yang bekerja sebagai buruh gendong Pasar Legi tersebut.

Pembagian sembako dimulai pukul 08.00 WIB selesai selesai sore hari. Syahirul

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com