JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Polri Kirim 400 Personel untuk Atasi Rusuh di Papua

ย ย ย 
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo / tempo.co

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Aksi unjuk rasa yang berkepanjangan dan meluas di Papua, memaksa Polri mengirimkan personel Brimob sebanyakย 4 satuan setingkatย kompi (SSK) atau sekitar 400 orangย ke Kota Jayapura.

“Empat SSK dari Korps Brimob dikirim ke Jayapura,” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigadir Jenderal Dedi Prasetyo, Jumat (30/8/2019).

Baca Juga :  Jelang Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Megawati dan ย Rizieq Shihab Sama-sama Ajukan Amicus Curiae

Dia menuturkan personel Brimob tersebut dari Kepolisian Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah.

Rusuh Papuaย terjadi di Jayapuraย kemarin. Kantor Majelis Rakyat Papua (MRP) diย Jalan Raya Abepuraย dibakar massa.ย Kantor Telkom di Jalan Kotiย juga dibakar.

Massa juga membakar fasilitas layanan publik, seperti kantor pos dan SPBU yang lokasinya berjejeran. Ribuanย massa itu lantasย melempari beberapa kantor dan hotel di Jayapura.

Baca Juga :  Hingga 3 Hari Jelang Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Amicus Curiae Masih Berdatangan

Dediย menjelaskan,ย berdasarkan informasi yang ia peroleh dari Poldaย Papua, situasi di Jayapuraย berangsur kondusif. Massa yang berunjuk rasa di depan Kantor Gubernur Papua sudah membubarkan diri sejak tadi malam.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com