JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

3 Pasang Calon Independen Bakal Ramaikan Pilwakot Solo 2020, Siapa Saja?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo mencatatkan tiga pasangan independen bakal ramaikan Pilwakot Solo 2020. Ketiga pasangan tersebut mendapatkan bimbingan teknis melalui jalur perseorangan.
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo mencatatkan tiga pasangan independen bakal ramaikan Pilwakot Solo 2020. Ketiga pasangan tersebut mendapatkan bimbingan teknis melalui jalur perseorangan.

Ketiga pasangan tersebut yaitu Bagyo Wahyono dan FX. Supardjo (Bajo), Mitah Haliem Hartanto- Ronie Cakranegara (Hero), dan Abah Ali – Gus Amak (Alam). Menurut Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Surakarta, Suryo Baruno, paling baru, KPU Solo kedatangan perwakilan bakal calon perseorangan dari pasangan Alam, Rabu (29/1/2020).

“Perwakilan oleh Agus Tunin yang merupakan koordinator bagian IT pasangan Alam. Dia mewakili untuk mengikuti pembingan teknis untuk meminta operator sistem informasi pencalonan (silon) berupa username dan password sebagai informasi sistem pencalonan jalur perseorangan,” urainya.

Baca Juga :  Saling Sindir, Disebut Hasto Selalu Berbohong, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Selalu Meresahkan

Seperti diketahui, bakal calon jalur perseorangan Pilkada Surakarta 2020 sesuai aturan KPU harus menyerahkan 35.870 Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai bukti syarat dukungan. Jumlah tersebut merupakan syarat sekitar 8,5 persen dari daftar pemilih tetap (DPT) Kota Surakarta pada Pemilu 2019, yang totalnya mencapai 421.999 suara atau DPT.

“Penyerahan syarat dukungan jalur perseorangan dijadwalkan mulai tanggal 19-23 Februari 2020, setelah diinput di Silon, dan cek jumlahnya jika sudah lebih memenuhi syarat dukungan. Data diterima setekah itu, proses ferivikasi administrasi, jika sudah benar dilakukan sensus di tempat pemungutan suara (TPS),” imbuh Suryo.

Baca Juga :  Soal Koalisi Dengan PDIP, Gibran: Semua Bisa Dibicarakan

Sedangkan untuk pendaftaran bakal calon dijadwalkan pada tanggal 16- 18 Juni 2020 mendatang.

Sementara itu, Agus Tunin selaku Koordinator Bagian IT pasangan Alam mengungkapkan, kedatangannya ke Kantor KPU Solo guna mengikuti pembimbingan teknis untuk meminta “username dan password” untuk mengentri data dukungan dari jalur perseorangan pasangan Alam.

“Saat ini kami tengah berusaha untuk mengumpulkan syarat dukungan untuk jalur perseorangan Pilkada Surakarta 2020 yaitu 8,5 persen dari DPT Kota Surakarta Pemilu 2019. Pasangan Alam ini, muncul dua bulan yang lalu dari dorongan teman-teman pengajian untuk maju melalui jalur perseorangan,” tukasnya. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com