JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Pendidikan

SMPIT Nur Hidayah Juara Umum Kembadharma 3 Kali Berturut-turut

Dok Humas SMPIT Nur Hidayah Surakarta
ย ย ย 

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ SMP Islam Terpadu (SMPIT) Nur Hidayah Surakarta berhasil menyabet juara umum regu putra yang ketiga kalinya dalam Kemah Bakti Dasa Dharma Pramuka Sekolah Islam Terpadu 2020.

Perhelatan yang sering disebut dengan โ€œKembadharma 2020โ€ diadakan oleh Dewan Ambalan Pangkalan Ihsanul Fikri Mungkid, Magelang selama tiga hari, Kamis (6/2/2020) hingga Sabtu (8/2/2020).

Dalam kemah tersebut, SMPIT Nur Hidayah mengirimkan dua regu, terdiri dari regu putra dan regu putri yang masing-masing berjumlah 12 orang beserta empat orang pendamping.

Kemah tersebut mengambil tempat di Bumi Perkemahan Candi Borobudur, Magelang dan diikuti oleh tim pramuka SIT Se-Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), di mana masing-masing sekolah mengirimkan dua regu.

Dalam rilisnya ke Joglosemarnews, Staf Humas SMPIT Nur Hidayah, Didik Hariyanto menjelaskan, Kembadharma 3 tersebut mengusung tema โ€œDengan Ukhuwah Islami Berinovasi Tinggi Membangun Bumi Pertiwiโ€.

Harapan dengan diangkatnya tema itu agar menjadi wadah pemersatu keberagaman yang ada dengan semangat persatuan dan kesatuan, sehingga terlahir generasi penerus bangsa yang sesuai dengan nilai dasa darma.

Dalam ajang tersebut, SMPIT Nur Hidayah Surakarta berhasil membawa pulang 10 piala di regu putra dan lima piala di regu putri. Juara yang diraih untuk regu putra di antaranya:

1. Juara I Lomba Tahfidz (Juz 28,29,30)

2. Juara I Lomba LKBB (lomba kreasi baris berbaris)

3. Juara I Lomba LCTP (lomba cerdas tangkas pramuka)

4. Juara II Lomba Teknologi Tepat Guna (karya & karya tulis)

5. Juara III Lomba Semboyan

6. Juara I Lomba Kreasi Makanan

7. Juara II Lomba Video Blog (Vlog)

8. Juara II Lomba Peta Lapangan

9. Juara II Lomba Pionering

10. Juara I Lomba Matong (majalah tongkat)



Dan juara yang diraih untuk regu putri di antaranya:

1. Juara II Lomba LCTP (lomba cerdas tangkas pramuka)

2. Juara I Lomba Semboyan

3. Juara II Lomba Video Blog (Vlog)

4. Juara II Lomba Peta Lapangan

5. Juara I Lomba Pionering

Salah satu Pembina Pramuka SIT SMPIT Nur Hidayah Solo, Abdullah Jazam mengaku bersyukur, bangga sekaligus mengapresiasi hasil yang telah diraih oleh para siswa.

Mereka sukses mempertahankan gelar juara dan kembali membawa Piala Kembadharma ke SMPIT Nur Hidayah.

โ€œTahun sebelumnya kita juara umum. Sekarang kita bisa mempertahankan kembali. Ini merupakan sebuah kebangaan, karena SMPIT Nur Hidayah bisa mempertahankan prestasi di bidang Pramuka, Ini SMPIT Nur Hidayah sudah ketiga kalinya berturut turut mendapat juara Umum,” kata dia. suhamdani

Baca Juga :  SMKN 2 Ponorogo Salurkan 3,2 Ton Zakat Fitrah
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com