JOGLOSEMARNEWS.COM Panggung Film

Ini 5 Judul Drama Korea Ongoing yang Bisa Jadi Tontonan Menghibur Sepanjang Pekan

Poster serial drama Backstreet Rokie (kiri) dan It's Okay to Not Be Okay (kanan)/ Kolase Joglosemarnews.com
   
Poster serial drama Backstreet Rokie (kiri) dan It’s Okay to Not Be Okay (kanan)/ Kolase JOGLOSEMARNEWS.COM

JOGLOSEMARNEWS.COM – Tayangan serial drama dan film Korea saat ini sedang booming di Indonesia. Terlebih setelah diputarnya serial drama The World of The Married di salah satu stasiun televisi nasional.

Kini, hampir setiap hari ada saja stasiun televisi Tanah Air yang menayangkan film maupun serial drama dari Negeri Ginseng itu.

Berikut ini ada lima judul serial drama Korea ongoing atau belum tamat dan yang tak kalah menarik untuk disaksikan sepanjang pekan.

Poster serial drama Dinner Mate (kiri) dan Kkondae Intern (kanan) Kolase JOGLOSEMARNEWS.COM

1. Dinner Mate
Tayang: Senin dan Selasa
Jumlah episode: 32 (2 episode sekali tayang)

Sinopsis:
Bercerita tentang Kim Hae-Kyung (diperankan Song Seung-heon), seorang psikiater ternama yang tidak banyak orang mengetahui wajahnya, dan Woo Do-hee (diperankan Seo Ji-Hye), seorang produser konten video.

Keduanya bertemu secara tak sengaja saat sama-sama melakukan perjalanan ke pulau Jeju dan kemudian menjadi sepakat untuk teman makan tanpa saling mengenal nama maupun latar belakang masing-masing.

Seiring waktu mulai terjalin rasa di antara keduanya. Masalah pun bertambah setelah kemunculan kembali cinta pertama keduanya.

2. Kkondae Intern
Tayang: Rabu dan Kamis
Jumlah episode: 24 (2 episode sekali tayang)

Sinopsis:
Drama ini bertemakan lika-liku hubungan kerja di sebuah perusahaan mi instan terkenal di Korea.

Ka Yeol-Chan (diperankan Park Hae-Jin) yang memiliki pengalaman pahit saat magang di sebuah perusahaan mi instan bertemu kembali dengan mantan atasan yang dibencinya, Lee Man-Shik (diperankan Kim Eung-Soo).

Namun saat pertemuan kembali di perusahaan mi instan lainnya itu, Yeol-Chan berbalik menjadi atasan, sedangkan Man-Shik sebagai karyawan magang senior.

3. Mystic Pop-up Bar
Tayang: Rabu dan Kamis
Jumlah episode: 12

Sinopsis:
Mengisahkan tentang upaya tokoh utama perempuan, Wol-Ju (diperankan Hwang Jung-Eum), dalam memenuhi tugas membantu 100.000 jiwa yang sedang kesusahan.

Wol-Ju adalah seorang keturunan shaman yang memiliki kemampuan memasuki dunia mimpi dan menenangkan jiwa yang resah, baik itu manusia yang masih hidup maupun arwah penasaran.

Wol-Ju sebenarnya telah mati bunuh diri 500 tahun lalu namun diperintahkan kembali ke dunia untuk menebus dosanya dengan membantu jiwa-jiwa yang resah maupun mendendam.

Dalam memenuhi tugasnya, Wol-Ju dibantu oleh Kang-Bae (diperankan Yook Sung-Jae, anggota boyband BTOB) pemuda yang memiliki kemampuan menarik keluar isi hati orang yang menyentuhnya.

Selama di dunia, Wol-Ju membuka sebuah bar tenda dalam mencari jiwa yang membutuhkan pertolongan.

Poster serial drama Backstreet Rokie (kiri) dan It’s Okay to Not Be Okay (kanan)/ Kolase JOGLOSEMARNEWS.COM

4. Backstreet Rookie
Tayang: Jumat dan Sabtu
Jumlah Episode: 16

Sinopsis:
Choi Dae-Hyun (diperankan Ji Chang-Wook) adalah manajer operasional di salah satu cabang minimarket yang dikelola oleh keluarganya.

Pada suatu ketika, Dae-Hyun yang juga turun langsung menjaga minimarket kewalahan hingga memutuskan untuk mencari seorang pekerja paruh waktu. Saat itulah datang Jung Saet-Byul (diperankan Kim You-Jung) untuk melamar kerja.

Saet-Byul dan Dae-Hyun ternyata pernah bertemu tiga tahun sebelumnya ketika dia masih berstatus sebagai pelajar. Saat itu Saet-Byul bahkan sempat mencium Dae-Hyun.

Saet-Byul yang jago berkelahi pun akhirnya mulai membantu Dae-Hyun dalam menjalankan usaha minimarket keluarganya.

5. It’s Okay To Not Be Okay
Tayang: Sabtu dan Minggu
Jumlah episode: 16

Sinopsis:
Serial drama ini cukup dinantikan di Korea karena menjadi drama pertama yang dibintangi aktor Kim Soo-Hyun sejak dia selesai menjalani wajib militer.

Berkisah tentang Moon Kang-Tae (diperankan So-Hyun) yang bekerja sebagai penjaga bangsal di sebuah rumah sakit jiwa. Tugasnya adalah menjaga dan mencatat jika ada pasien yang bersikap mencurigakan dan hendak kabur.

Sementara Ko Moon-Young (diperankan Seo Yea-Ji) adalah seorang penulis cerita anak-anak terkenal yang memiliki kondisi kejiwaan tidak stabil. Hal itu menjadikannya sosok yang egois, arogan, kasar.

Keduanya dipertemukan dalam sebuah kesempatan yang membawa mereka pada kisah yang tidak pernah mereka duga sebelumnya. Agni

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com