JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Kabar Duka, 2 Warga Matesih dan Kebakkramat Karanganyar Meninggal Positif Terinfeksi Covid-19. Total Sudah 38 Warga Meninggal, 139 Kasus Positif 

Ilustrasi pemakaman pasien covid-19. Foto/Wardoyo
   
Ilustrasi pemakaman pasien covid-19. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM  – Kasua corona virus atau covid-19 di Karanganyar makin mengkhawatirkan. Tak hanya angka positif yang terus bertambah, kematian pasien terkait covid-19 pun juga makin meningkat.

Hari ini, dua pasien positif covid-19 kembali dilaporkan meninggal dunia. Dua tambahan korban meninggal dunia pada Senin (27/7/2020) dan membuat jumlah korban meninggal positif terinfeksi covid-19 di Karanganyar melonjak jadi enam orang.

Data yang dirilis Pemkab di laman covid19.karanganyarkab.go.id, Selasa (28/7/2020) siang menunjukkan jumlah korban meninggal positif mencapai enam orang.

Angka ini naik dua kasus dibanding sehari sebelumnya yang tercatat sebanyak empat korban meninggal.

Dua pasien positif Covid-19 yang meninggal tersebut yakni seorang perempuan berusia 63 tahun, warga Girilayu, Matesih. Jenazah telah dimakamkan Minggu (26/7/2020) malam.

Korban meninggal positif covid-19 kedua adalah seorang laki-laki berusia 87 tahun, warga Desa Alastuo, Kecamatan Kebakramat.

Kedua pasien meninggal itu sudah dimakamkan secara protokol covid-19. Yakni dimakamkan oleh petugas medis dengan APD lengkap dan jenazah tanpa disemayamkan di rumah duka.

Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karanganyar, Juliyatmono kepada wartawan membenarkan adanya dua pasien yang meninggal dan positif corona.

Untuk pasien asal Matesih sebelumnya memang sudah terdaftar sebagai orang dalam pemantauan.

Sementara untuk pasien asal Kebakramat diketahui positif Covid-19 setelah pihak rumah sakit di Solo yang merawatnya melakukan tes swab.

“Hasil tes swab yang positif baru diberikan kepada pihak keluarga dan puskesmas setempat. Yang Matesih semalam (Minggu malam) itu langsung dilakukan pemakaman,” papar bupati.

Di sisi lain, untuk jumlah kasus positif hingga hari ini tercatat sebanyak 139, dengan 23 orang dirawat, 110 sembuh dan 6 meninggal dunia.

Sementara jumlah suspek covid-19 akumulatif yang sembuh mencapai 1.482 orang, 32 orang meninggal dan 31 rawat inap.

Kematian dua pasien positif itu menambah angka total kematian terkait covid-19 di Karanganyar. Hingga kini total sudah 38 warga meninggal terkait covid-19 terdiri dari enam pasien positif dan 32 suspek. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com