JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Pengesahan Warga Baru PSHT di Wonogiri Dipecah di Banyak Lokasi, Ternyata Untuk Keperluan ini

Rakor forkopimda dengan pengurus perguruan pencak silat di Wonogiri
   
Rakor forkopimda dengan pengurus perguruan pencak silat di Wonogiri

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) baik Parluh 2016, Parluh 2017 maupun Cabang Ponorogo berencana menggelar pengesahan warga baru di Wonogiri.

Hanya saja lokasi pengesahan warga baru dipecah-pecah di banyak tempat. Hal ini untuk menghindari adanya kerumunan dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Kenyataan itu terungkap ketika digelar rapat kordinasi antara Forkopimda dan pengurus perguruan pencak silat di RM Saraswati Wonogiri, Selasa (18/8/2020).

“Tadi kami bersama pengurus perguruan pencak silat berkoordinasi bersama Forkompimda. Memang ada beberapa perguruan yang menggelar pengesahan warga baru,” kata Bupati Wonogiri Joko Sutopo.

Baca Juga :  1 Meninggal Kecelakaan di Wonoharjo Sambiroto Pracimantoro, Truk Tangki Tabrakan dengan Honda Supra 125

Pihaknya menekankan agar pelaksanaan pengesahan warga baru itu digelar dengan tetap patuh pada protokol pencegahan penularan COVID-19. Penekanan itu juga diamini para pengurus perguruan pencak silat.

“Mereka sepakat dan nanti pelaksanaannya tidak dipusatkan di satu lokasi. Melainkan dipecah dan tetap jaga jarak pakai masker cuci tangan,” jelas dia.

Sementara dalam rakor sejumlah pengurus menyampaikan rencana pengesahan warga baru di beberapa tempat. Ketua PSH Terate Parluh 2016)
Cabang Wonogiri Joko Prihanto menerangkan, akan melaksanakan pengesahan warga baru sebanyak 442 orang. Acara digelar di 14 lokasi.

Baca Juga :  Pesta Siaga Ranting Karangtengah Wonogiri, Gembira Semangat Inovatif dan Terampil

Ketua PSH Terate Parluh 2017 Cabang Wonogiri Sugiatto, berujar akan melaksanakan pengesahan di dua lokasi. Perwakilan Ketua Ranting PSH Terate Cabang Ponorogo Nurun Ramadhon menuturkan lokasi pengesahan warga ada dua.

Sementara Perwakilan Ketua Ranting PSH Tunas Muda Winongo Riyanto menegaskan, tidak akan menyelenggarakan kegiatan Suro Agung untuk mencegah penyebaran COVID-19 di wilayah Wonogiri. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com