KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Puluhan orang yang tergabung dalam wadah ANAK NKRI Kabupaten Karanganyar menggelar demo di Kantor DPRD setempat menolak disahkannya Undang-Undang Cipta Kerja atau Omnibuslaw, Selasa (13/10/2020).
Wadah Anak NKRI terdiri dari gabungan berbagai elemen baik ormas, pondok pesantren yang ada di Karanganyar.
Pantauan JOGLOSEMARNEWS.COM , demo tersebut menggunakan truck bertingkat dilengkapi pengeras suara sekaligus sebagai panggung orasi.
Peserta demo datang sekitar pukul 13.00 WIB dengan membawa spanduk dan poster.
Salah satu orasi yang lantang disampaikan oleh Ketua Pemuda Muhammadiyah Karanganyar, Sutarno yang membacakan lima point intinya menolak UU Omnibuslaw dan meminta pemerintah segera membatalkan.
“Kita tolak dan desak pemerintah untuk peka dan mendengar aspirasi rakyat yang tegas menolak UU Omnibuslaw,” serunya.
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
- Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com