JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Jaksa Sebut, Dipotong Prasetijo Utomo, Irjen Napoleon Naikkan Suap Jadi Rp 7 M untuk Disetor ke Atasan

Irjen Napoleon Bonaparte / tempo.co
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengungkap, Irjen Napoleon Bonaparte menaikkan uang suap untuk penghapusan red notice Joko Tjandra

 Jaksa Penuntun Umum (JPU) menyatakan Inspektur Jenderal Napoleon Bonaparte akan memberikan uang yang diterima dari mengurus penghapusan red notice Joko Tjandra kepada petinggi Polri.

Hal itu ada dalam dakwaan yang dibacakan JPU Erianto. Namun, kata jaksa, Irjen Napoleon tidak mau menerima uang dengan nominal tersebut. 

“Dia mengatakan, ‘Ini apaan nih segini, enggak mau saya. Naik Ji jadi 7 (tujuh). Soalnya kan buat depan juga bukan buat saya sendiri. Yang nempatin saya kan beliau (petinggi kita ini),” kata Jaksa Erianto di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Jakarta pada Senin (2/11/2020).

Baca Juga :  Disindir AHY, Politikus NasDem: Dia Lagi Gembira Dapat Sisa Masa Jabatan Menteri

Irjen Napoleon sebelumnya meminta imbalan Rp 3 miliar kepada Tommy Sumardi. Ia berjanji bisa mengajukan penghapusan nama Joko Tjandra dari daftar buron. Tommy pun setuju.

Lalu, pada 27 April 2020 Tommy bermaksud memberikan US$ 100 ribu sebagai uang muka. Kala itu, ia ditemani oleh Brigadir Jenderal Prasetijo Utomo. Namun, di tengah perjalanan Prasetijo memotong uang tersebut hingga 50 persen. Alhasil, uang yang akan dibawa ke Irjen Napoleon hanya berjumlah US$ 50 ribu.

Tiba di ruangan Napoleon, Prasetijo menyerahkan uang tersebut. Namun, Napoleon menolak lantaran nominalnya yang dianggap terlalu kecil. Ia lantas menaikkan nominal dari semula Rp 3 miliar ke Rp 7 miliar. Napoleon mengisyaratkan bahwa sebagian dari Rp 7 miliar itu bakal dibagi ke atasannya.

Baca Juga :  Pengamat: Manuver NasDem Fokus untuk Selamatkan Partai, PKB tinggal Tunggu Waktu

Dalam perkara itu, JPU mendakwa Irjen Napoleon telah menerima uang sebesar SGD$ 200 ribu dan US$ 270 ribu dari Joko Tjandra. Uang tersebut sebagai imbalan lantaran Napoleon berhasil membuat nama Joko Tjandra terhapus dari sistem ECS pada Sistem Informasi Keimigrasian.

Atas perbuatannya, Irjen Napoleon
 disangkakan Pasal 5 ayat (2) Jo. Pasal 5 ayat (1) huruf a Jo. Pasal 11 Jo. Pasal 12 huruf a dan huruf b Undang-Undang Nomor  31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 Tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor  31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com