JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Pantura

KPU Kabupaten Pekalongan Petakan Titik Kerawanan Bencana

Komisioner KPU Kabupaten Pekalongan Divisi Teknis M Ahsin Hana saat memberikan keterangan kepada para awak media. Istimewa
   

KAJEN, JOGLOSEMARNEWS.COM — Menjelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Pekalongan 9 Desember 2020 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan memetakan tempat pemungutan suara ( TPS) rawan bencana banjir dan longsor.

Komisioner KPU Kabupaten Pekalongan Divisi Teknis M Ahsin Hana, menjelaskan, ada 8 kecamatan yang rawan bencana longsor dan banjir saat pemungutan suara yaitu di Kecamatan Kandangserang, Lebakbarang, Petungkriyono, Paninggaran, Doro, Talun rawan longsor. Selanjutnya untuk Kecamatan Wonokerto dan Tirto rawan banjir serta rob.

“Mengingat musim penghujan saat pemilihan bupati dan wakil bupati Pekalongan 2020, KPU telah memetakan Kabupaten Pekalongan memetakan tempat pemungutan suara (TPS) yang rawan bencana,” terang Ahsin saat dikonfirmasi kemarin.

Baca Juga :  Satpol PP Pati Kehilangan Akal untuk Tertibkan PKL di Zona Merah, Tapi Inilah Alasan PKL

“Untuk jumlah TPS yang rawan bencana di beberapa kecamatan pihaknya masih mendata,” terang dia.

“Kami juga menggandeng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk menentukan lokasi TPS yang tidak rawan bencana,” imbuhnya.

Ahsin mengungkapkan, berdasarkan Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) yang menyebut salah satu potensi penghambat proses pemungutan suara di Kabupaten Pekalongan ialah bencana alam.

Baca Juga :  Dua Sejoli Bermesraan Sambil Konsumsi Miras di Pantai Bandengan Jepara Digaruk Polisi, Motornya Disembunyikan di Balik Semak-semak

“Nanti kami akan rapat koordinasi terkait ini dengan beberapa pihak. Salah satunya BPBD,” kata dia.

Ditambahkan oleh Ahsin, pihak KPU Kabupaten telah mengimbau kepada Petugas Pemungutan Suara (PPS) mulai mencari lokasi strategis untuk TPS.

Menurut dia, khususnya untuk wilayah atas tidak di bawah tebing. Sementara wilayah utara harus jauh dari titik rawan rob. “Koordinasi dan sinergi dengan BPBD terus diperkuat demi keamanan dan kenyamanan bersama,” imbuh dia. Satria Utama

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com