JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Karanganyar Kehilangan 2 Tokoh Besar, Gunawan Wirosaroyo dan Dr Sutiyono. Salah Satunya Karena Terpapar Covid-19

Ratusan karyawan RSUD Laranganyar dan masyarakat menyolatkan jenazah Dr Sutiyono di halaman rumah sakit setempat, Sabtu (23/1/2021) / joglosemar - beni indra
   
Ratusan karyawan RSUD Laranganyar dan masyarakat menyolatkan jenazah Dr Sutiyono di halaman rumah sakit setempat, Sabtu (23/1/2021) / joglosemarnews – beni indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Hari Sabtu (23/1/2021)  kemarin, Kabupaten Karanganyar kehilangan dua tokoh besar, yang salah satunya diduga lantaran terpapar Covid-19.

Kedua tokoh tersebut adalah mantan Ketua DPP PDIP Gunawan Wirosaroyo (75) dan  dokter senior spesalis kandungan RSUD Karanganyar, yakni dr Sutiyono (58).

Dokter Sutiyono meninggal diduga lantaran terpapar Covid-19, dan  sudah dimakamkan pada  Sabtu  (23/1/2021) sore dengan protokol kesehatan.
Dalam upacara pemakaman tersebut,  almarhum  disholatkan oleh  ratusan karyawan RSUD dan warga masyarakat secara berjamaah di halaman RSUD Karanganyar, dengan tetap menjaga protokol kesehatan.

Selain karyawan,  banyak warga yang melayat meski pemakaman secara protokol kesehatan.
Ratusan karyawan RSUD dan warga tampak turut menyolatkan jenazah dengan tetap menjaga jarak antara satu dan yang lain.

Sholat jenazah yang berlangsung di halaman RSUD Karanganyar itu  dipimpin oleh  Direktur RSUD Karanganyar, dr Iwan Setiawan secara virtual.

Sedangkan Gunawan Wirosaroyo meninggal karena sakit pengapuran pada kaki dan akan dikuburkan Minggu (24/1/2021) ini.

Ketua DPC PDIP Karanganyar,  Bagus Selo mengatakan karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, pihaknya akan mengerahkan 30 Satgas PDIP untuk membantu rangkaian pemakaman pada  Minggu siang.

“Kalau tidak pandemi, kami kerahkan seluruh Satgas, namun untuk menghindari kerumunan, maka nanti cukup 30 Satgas saja, ” ujarnya kepada JOGLOSEMARNEWS, Sabtu (23/1/2021).

Menurut Bagus Selo yang juga Ketua DPRD Karanganyar itu, Kabupaten Karanganyar kehilangan sosok besar Gunawan Wirosaroyo sebagai putra daerah yang karirnya menasional sebagai politisi.

Sebagaimana diketahui, Gunawan Wirosaroyo merupakan mantan anggota DPRRI , di mana semasa hidupnya pernah juga menjabat sebagai Ketua DPP PDIP.

Selain itu, almarhum  juga pernah pernah menjadi Ketua Badan Diklat Badiklat DPP PDIP serta menjadi koordinator pemenangan Pilkada Area Jawa-Bali.

“Semasa hidupnya Almarhum sangat dikenal sebagai politisi nasional hingga masa tuanya, ” tukasnya.

Bahkan dimasa tuanya, almarhum masih aktif mengikuti sepak terjang politik aktif sebagai relawan Projo yang mendukung Jokowi sebagai Capres pada Pilpres yang lalu.  Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com