JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Benda Diduga Bom dengan Lilitan Kabel dan Jam  Ini Bikin Geger Warga Cipinang Indah

Ilustrasi
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Warga kompleks perumahan Cipinang Indah, Jakarta Timur digegerkan dengan adanya penemuan benda yang diduga bom, pada Jumat ( 26/3/2021) pagi, sekitar pukul 06.30 WIB.

“Ditemukan tadi pagi pukul setengah tujuh pagi tadi,” ujar Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Duren Sawit Ajun Komisaris Budi Esti kepada Tempo, Jumat ( 26/3/2021).

Baca Juga :  Selain Megawati, Ternyata MK Juga Terima Amicus Curiae BEM Fakultas Hukum dari 4 PTN di Indonesia

Penemuan benda diduga bom itu menggegerkan warga setempat.  

Budi mengatakan sampai saat ini tim Gegana Mabes Polri masih berada di lokasi untuk menjinakkan benda diduga bom itu. 

Dari foto yang diterima Tempo, benda mirip bom itu berupa pipa yang dibungkus lakban plastik dengan sebuah jam berada di bagian ujungnya. Belum diketahui kronologi penemuan bom itu.

Baca Juga :  Susul Megawati dan BEM 4 Perguruan Tinggi, Rizieq Shihab dan Din Syamsuddin Cs Ajukan Amicus Curiae ke MK

Wartawan dilarang masuk ke lokasi ditemukannya benda diduga bom itu.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com