JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Layani Calon Pembeli, Tas Karyawan Toko Sepeda di Jebres Digondol Maling

Screenshoot pencurian yang terjadi di toko sepeda di Kawasan Jebres. dok
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Masyarakat Kota Solo dikejutkan dengan video viral beredar menunjukkan aksi pencurian tas disebuah toko sepeda di Kawasan Jebres, pada Minggu (25/4/2021).

Dalam video tersebut, nampak seorang laki-laki-laki berjaket abu-abu sedang mengambil tas penjaga toko tersebut.

“Awalnya bapak datang ke toko bawa sepeda motor matic, lalu tanya-tanya model dan harga sepeda,” terang korban, Timotius saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (27/4/2021).

Menurutnya, tas yang diambil pelaku berisi KTP, SIM, STNK, KIS, KIP, Kartu pelajar, dan sejumlah uang didalamnya. Sejauh ini, pihaknya telah mendatangi Polsek Jebres untuk membuat surat kehilangan.

Baca Juga :  Mangkunegara X Jadi Salah Satu Calon Walikota Solo Paling Dominan, Gibran Sebut Akan Ada Kejutan

“Sudah ke Polsek, untuk buat surat kehilangan,” jelasnya.

Disinggung saat pelaku mendatanginya di toko sepeda itu, korban mengaku, sempat akan membeli sepeda. Setelah lama bertanya, diapun akhirnya melayani pelanggan yang lain. Setelah itu, dia tidak melihat lagi pelaku yang terekam CCTV mengambil tas miliknya.

“Sempat pamit, katanya pengen ngomong ke istri dulu beli sepeda. Boleh gak,” ungkapnya.

Korban baru menyadari tasnya di curi, sekitar pukul 16.00 WIB saat pengunjung toko mulai sepi, selang 4 jam dari kejadian pencurian pada pukul 13.00 WIB.

Baca Juga :  Soal Koalisi Dengan PDIP, Gibran: Semua Bisa Dibicarakan

“Nyadarnya pas pengunjung sepi, saya cek ternyata tas udah engak ada,” katanya.

Terkait kasus tersebut, Kapolsek Jebres Kompol Suharmono, mengungkapan pihaknya akan menindaklanjuti kasus tersebut. .

“Kami upayakan pengembalian barang yang di curi dan pelaku pencurian akan kami lakukan pengejaran, karena ada indikasi ada kejahatan yang sama di sejumlah titik di Kota Solo,” katanya. Prabowo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com