JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

2 Tewas Dalam Kecelakaan Maut di Brumbung Kaliancar Selogiri Wonogiri, RX King Tabrakan dengan Vario

Kanitlaka Polres Wonogiri Ipda Broto menunjukkan kendaraan yang terlibat kecelakaan. JSNews. Aris Arianto
   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM — Dua orang meninggal dalam kecelakaan maut di Kaliancar, Kecamatan Selogiri, Wonogiri. Keduanya merupakan pengendara sepeda motor pada peristiwa itu.

Informasi yang diperoleh, masing-masing korban mengendarai dua sepeda motor, yakni Yamaha RX King dan Honda Vario. Peristiwa terjadi di simpang tiga Brumbung, Kaliancar, Kecamatan Selogiri, Wonogiri, tepatnya di Jalan Wonogiri-Sukoharjo pada Selasa (3/8/2021) malam.

Pada peristiwa itu awalnya korban meninggal adalah pengendara Honda Vario. Selanjutnya menyusul pengendara RX King.

Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kasatlantas AKP Indra Hartono didampingi Kanitlaka Ipda Broto Suwarno, Rabu (4/8/2021) siang menyebutkan, pengendara RX King meninggal dunia Rabu pagi. Pihaknya mendapat info dari keluarga korban.

Baca Juga :  25 Sekcam di Wonogiri Terima Motor Yamaha Aerox 155, Telan Anggaran 695 Juta

“Pengendara Yamaha RX King dengan nomor polisi AE 2312 PF, laki-laki berinisial AN berusia 22, warga Sukoharjo,” jelas dia.

Sementara pengendara sepeda motor metik Honda Vario dengan nomor polisi AD 2119 FO adalah, JA (18), warga Kelurahan Wonokarto, Kecamatan Wonogiri. JA meninggal dunia setelah insiden tabrakan terjadi.

Sementara pembonceng Honda Vario, VNH (15) masih dirawat di RSUD Dokter Soediran Mangun Sumarso Wonogiri. Pembonceng mengalami luka di bagian kepala.

“Pengendara Vario meninggal karena luka serius di bagian kepala. Korban meninggal setelah dirujuk ke RSUD Dokter Soediran Mangun Sumarso Wonogiri,” beber dia.

Baca Juga :  Spirit Sekolah Kuncara, Menggema saat Halalbihalal di Girimarto Wonogiri

Peristiwa maut itu berawal ketika Honda Vario melaju dari arah selatan atau Wonogiri. Setelah sampai di lokasi kejadian, pengendara bermaksud belok ke kanan.

Di saat yang bersamaan, dari arah berlawanan melaju motor RX King. Karena jarak sudah terlalu dekat, benturan tidak dapat dihindari. Kedua sepeda motor rusak parah akibat kejadian itu.

Broto mengimbau masyarakat selalu mengecek kelengkapan kendaraan sebelum mengemudi. Selain itu tetap menjalankan prokes saat berkendara. Terlebih saat ini masih PPKM level 4 di Wonogiri. Sehingga mengurangi mobilitas, keluar jika ada keperluan mendesak. Aris

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com