JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Tinjau Kebakaran Rumah Warga, Gibran Ingatkan Warga Waspada Cuaca Ekstrem

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meninjau kebakaran yang menimpa rumah warga Kerten, Laweyan, Rabu (11/5/2022). Foto : Triawati PP
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meninjau kebakaran yang menimpa rumah warga Kerten, Laweyan, Rabu (11/5/2022) sekitar pukul 14.50 WIB. Dalam kesempatan tersebut, Gibran kembali mengingatkan warga agar mewaspadai cuaca ekstrem yang terjadi akhir-akhir ini.

Peringatan tersebut dia lontarkan mengingat peristiwa kebakaran menimpa dua rumah warga Solo dalam waktu kurang dari satu pekan. Menurutnya, cuaca ekstrem merupakan salah satu pemicu terjadinya kebakaran tersebut.

“Iya (dua kebakaran dalam sepekan), bahaya sekali. Makanya saya juga sering memantau di lapangan. Kembali mengingatkan pada lurah dan camat agar mengingatkan warganya tentang bahaya membakar sampah. Apalagi kalau bakar sampah dan ditinggal. Ini kan sudah masuk musim kemarau,” paparnya di sela waktunya meninjau lokasi, Rabu (11/5/2022) sore.

Baca Juga :  Terlanjur Malu Jadi Motif Penipuan Catering di Solo dengan Kerugian Hampir Rp 1 Miliar

Dalam kesempatan tersebut, Gibran mengatakan penanganan terhadap korban bencana di Kota Solo sampai saat ini berjalan dengan baik. Termassuk penanganan korban bencana kebakaran.

“Mobil tangki air kurang. Ini kan modelnya isi ulang, tangki airnya yang masih kurang. Jadi biar nggak bolak-balik ngisi air, diperbanyak,” imbuhnya.

Baca Juga :  Catering di Solo Kena Tipu Hampir Rp 1 Miliar, Makanan Sempat Diantar ke Masjid Sheikh Zayed untuk Sahur Bersama

Sementara itu, satu unit rumah dan satu unit gudang rokok yang dilalap si jago merah dalam peristiwa tersebut. Satu orang ibu hamil yang merupakan penghuni rumah terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat pingsan.

”Tadi saya sudah suruh bu lurah monitor. Sudah dilarikan ke rumah sakit, harusnya nggak apa-apa. Tenang saja, nanti kami bantu,” tukasnya. Prihatsari

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com