JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Hallo Warga Sangiran Dan Sekitarnya Bersiaplah Wakil DPR RI Agustina Wilujeng Bakal Menggelar Festival Lomba Pengolahan Kerang Bukur, Sebagai Menu Favorit Dan Unik Yang Hanya Bisa Didapatkan di Sragen

Menu masakan bukur | Huri Yanto
Menu masakan bukur | Huri Yanto

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Berita fenomena panen kerang bukur air tawar sungai Cemoro di Dukuh Sangiran, Desa Krikilan, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, pada beberapa waktu lalu ternyata didengar oleh wakil ketua Komisi X DPR RI Agustina Wilujeng Pramestuti atau sering dipanggil AWP.

Kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Agustina mengaku kaget akan potensi alam yang dimiliki kabupaten Sragen.

wakil ketua Komisi X DPR RI Agustina Wilujeng Pramestuti | Huri Yanto
wakil ketua Komisi X DPR RI Agustina Wilujeng Pramestuti | Huri Yanto

Selain potensi wisatanya yang terkenal, ternyata Sragen juga memiliki potensi kuliner yang sangat luar biasa bahkan tidak ada di wilayah lain, yakni keberadaan kerang Bukur.

“Wah iya enak ini, boleh nih kita kapan kapan kita kesana atau kita bikin festival kerang bukur disana cocok nih, ayo kita buat acara disana dengan bahan dasar kerang,” kata Agustina Wilujeng dari partai PDI Perjuangan, Jumat (17/3/2023).

Menurut Agustin, masyarakat Sangiran sangat luar biasa mampu menemukan kerang bukur dan diolah menjadi menu baru dan jadi kuliner baru di kabupaten Sragen.

Penampakan Kerang Bukur | Huriyanto
Penampakan Kerang Bukur | Huriyanto

“Ini luar biasa lho, saya rasa hanya ada di Sragen dan ini perlu kita dorong dan bantu akan potensi alam di wilayah Sragen, ini bisa menambah keunikan dari sangiran lagi, apa lagi ini adanya di Sragen, ayo kita dorong dan bantu,” bebernya.

Baca Juga :  Budiono Rahmadi Peduli Wong Cilik, Jauh-Jauh dari Sragen Bantu Warga Sangiran Korban Angin Puting Beliung

Menurut Agustina Wilujeng, potensi kuliner kerang Bukur Sangiran harus segera digarap dan dipikirkan bersama, pasalnya informasi yang ia peroleh beberapa sumber, bahwa dari hasil kerang Bukur tersebut warga bisa membeli emas dan beberapa macam barang berharga lainnya.

“Kalau warga sendiri tidak bisa sehebat kalau kerjasama, saya akan meminta bantuan dengan kabupaten untuk memfasilitasi apalah nanti kita bikin acara pengolahan yang cepat dan mungkin pemasaran yang lebih kencang dan dari kementerian pariwisata kita bikin festival makanan khusus kerang bukur,” ujarnya.

Agustina juga menambahkan penemuan kuliner kerang bukur ini sangatlah unik dan sangat langka serta didak mudah ditemukan di daerah manapun.

“Ini jelas unik dan sudah menjadi budaya, dan kerang itu apapun jenisnya dan dimana dia tinggal, dia adalah sumber protein yang tinggi terutama anak anak yang dalam masa pertumbuhan, untuk orang tua juga baik, karena kerang itu satu dari vitamin otak, protein sangat penting, dulu saya waktu kecil kalau 1 minggu ngak dapat protein hewani kayak gendon, kakek nenek saya nyari dan dimakan, itu betapa pentingnya protein bagi kita supaya pintar katanya, ternyata itu benar, sampai negara kita bikin gerakan makan ikan untuk asupan gizi, intinya saya mendorong dan potensi ekonomi besar, kota bikin festival aja pengolahan bukur,” ujarnya.

Baca Juga :  Sosok Alm Syabda Perkasa Belawa,  Atlet Bulutangkis Indonesia Meninggal Kecelakaan di Tol Pemalang Batang: Warga Merasa Kehilangan Atlet Hebat Asal Sragen
Warga mencari kerang bukur di sungai | Huri Yanto
Warga mencari kerang bukur di sungai | Huri Yanto

Bukur adalah kerang kecil yang hidup di saluran sungai cemoro, anak sungai bengawan solo. Bukur dipanen setiap satu tahun sekali pada saat musim kemarau.

Banyak masyarakat di Sangiran setiap tahunya berburu bukur, bahkan dari hasil berburu bukur tersebut, masyarakat mendapatkan pundi pundi penghasilan yang cukup banyak. Bahkan dalam satu hari masyarakat mampu mengantongi uang 150 sampai 200 ribu rupiah dari hasil penjualan bukur.

Bahkan, bukur saat ini menjadi potensi desa baru di kabupaten Sragen.

Proses pencucian kerang bukur | Huriyanto
Proses pencucian kerang bukur | Huriyanto
Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com