JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

PDIP Tak Akan Memaksa Jika Prabowo Menolak Jadi Cawapres Ganjar

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersama dengan Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (24/4/2023) / tribunnews
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM DPP PDI Perjuangan (PDIP) menegaskan tidak akan memaksa Prabowo yang menolak tawaran untuk menjadi Cawapres Ganjar Pranowo.

Hal itu dikatakan oleh Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto saat ditemui di Kantor DPP PDIP, Jakarta.

“Ya tentu saja kita kan enggak model kawin paksa, tentu ada pacarannya, ada pemahamannya, ada komitmen terhadap rakyat bangsa dan negara,” kata Hasto.

Lebih lanjut, Hasto menegaskan secara dinamika politik selalu bergerak dinamis. Sehingga PDIP sendiri juga terus melakukan kajian soal sosok bacawapres pendamping Ganjar.

Baca Juga :  Jimly Asshiddiqie Ajak Semua Pihak Move On dan Menerima Usai Putusan MK

“Secara dinamik politik yang memang sangat dinamis kami melakukan kajian terus menerus dan nantinya dijajak oleh ibu Megawati Soekarnoputri yang ambil keputusan,” tuturnya.

Hasto juga mengatakan, PDIP tidak secara acak melakukan soal perjodohan pasangan capres-cawapres. Namun pihaknya melihat konstelasi masyarakat sebagai pemegang kedaulatan.

“Jadi setelah ibu Mega menyampaikan pengumuman itu kan kemudian semua melihat konstelasi yang ada. Dan dalam melihat konstelasi itu yang dilihat kan rakyat Indonesia, sebagai pemegang kedaulatan,” katanya.

Baca Juga :  Putusan Sengketa Pilpres 2024, Tinggal Menunggu Hati Nurani dan Keberanian MK

“Jadi enggak ada proses-proses yang terkait dengan jodoh menjodohkan karena semua itu berjalan dengan natural sesuai dengan kehendak dari masyarakat,” Hasto menambahkan.

Sebelumnya, usai Ganjar Ditunjuk PDIP sebagai bacapres, Jokowi sempat angkat bicara soal Prabowo yang dirasa cocok menjadi pendamping Ganjar.

Namun menanggapi wacana tersebut, Prabowo tak mau berandai-andai dengan adanya wacana duet di antara keduanya.

Prabowo menjelaskan alasannya, sebab menurutnya posisi Partai Gerindra saat ini cukup kuat.

www.tribunnews.com

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com