JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Minta MNX Daftar Pilwakot Solo 2024, Warga Solo Gelar Deklarasi

Ratusan warga Kota Solo menggelar deklarasi dukungan pada Pengageng Pura Mangkunegaran KGPAA Mangkunagoro X untuk maju Pilwakot Solo 2024. Istimewa
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Ratusan warga Kota Solo menggelar deklarasi dukungan pada Pengageng Pura Mangkunegaran KGPAA Mangkunagoro X untuk maju Pilwakot Solo 2024. Warga menginginkan pemilik panggilan akrab Gusti Bhre tersebut untuk mendaftarkan diri sebagai calon Wali Kota Solo.

Sosok Gusti Bhre yang masih muda dan dinilai berkualitas menjadi pertimbangan warga mendukungnya. Mereka mengaku berasal dari arus bawah tanpa organisasi ataupun komunitas relawan.

“Kami mengundang seluruh warga Solo untuk berbondong-bondong memberikan dukungan pada Gusti Bhre maju sebagai calon Wali Kota Solo,” ujar pantia pelaksana Insak Yunianto, Sabtu (25/8/2024) malam.

Menurutnya, deklarasi dukungan tersebut dilakukan dengan sepenuh hati dam tanpa paksaan. Dalam hal ini, Gusti Bhre dianggap mampu meneruskan program kerja Wali Kota Solo sebelummya Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga :  UMS Gelar Kajian Tarjih Online, Bahas Prinsip Toleransi Keterbukaan dan Indipendensi Mazhab

Gusti Bhre sosok muda dan berkualitas. Kami yakin beliau mampu meneruskan visi misi program dari Wali Kota sebelumnya,” imbuh Insak.

Sementara itu, para warga secara resmi mendeklarasikan dukungan untuk Gusti Bhre pada kesempatan tersebut. Meski pendaftaran calon Wali Kota Solo 2024 belum dibuka KPU, mereka yakin Gusti Bhre bakal mendaftar.

“Sudah pasti (Gusti Bhre) mendaftar sebagai calon wali kota Solo. Kita bukan dari ormas atau relawan.Kita murni dari warga. Ke depan diharapkan Gusti Bhre mampu mengembangkan pembangunan yang sudah dirintis Mas Gibran,” bebernya. Prihatsari

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com