JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Siapkan Generasi Berkualitas, Lazis Jateng Gelar Seminar Parenting

Lazis Jateng
Dok Lazis Jateng
   

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Lazis Jateng Cabang Semarang menggelar Seminar Parenting di aula gedung Badan Kesbangpol Jawa Tengah, Jalan Achmad Yani No. 203, Kota Semarang, Minggu (24/2/2019).

Seminar yang mengangkat tema ‘Mendidik Anak Ala Rasulullah’ itu menghadirkan narasumber Sukmadiarti Perangin Angin M.Psi, selaku CEO Positive Consulting, Founder Parenting School Indonesia dan juga owner Sukma Batik Jogja.

Manager Program Pemberdayaan dan Pendayagunaan Lazis Jateng Cabang Kota Semarang, Praptami Susilowati sebagaimana dikutip dalam rilisnya ke Joglosemarnews menyatakan, seminar parenting tersebut diikuti oleh orangtua penerima program Better (Beasiswa Tepat Terpadu) Dhuafa dan  yatim Lazis Jateng Cabang Kota Semarang, orangtua penerima program reguler, tamu undangan maupun masyarakat umum.

Baca Juga :  Golkar dan Demokrat Jateng Jajaki Koalisi untuk Pilgub Maupun Pilbup/Pilwakot Nopember Mendatang

“Ini merupakan ikhtiar Lazis Jateng dalam rangka menguatkan peran orang tua agar mampu membentuk anak yang berkarakter dengan cara yang pernah rasulullah ajarkan,” ujar Praptami Susilowati dalam sambutannya, Minggu (24/2/2019).

Acara tersebut diawali dengan penampilan Hadroh Rebana Nurul Ikhlas anak-anak penerima Beasiswa Tepat Terpadu Lazis Jateng. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi dan diskusi interaktif.

Baca Juga :  Seni Daerah sebagai Investasi Jangka Panjang Pembangunan

Peserta tampak antusias selama acara. Di antara mereka, banyak yang berbagi pengalaman bagaimana mendidik anak selama menjadi orang tua.

“Sejatinya semua anak terlahir fitrah (baik agama dan akhlaqnya), orang tuanya lah yang menjadikan mereka yahudi, nasrani, mahjusi, dan lain sebagainya. Maka mendidik anak haruslah dimulai dari mendidik diri kita sendiri, karena anak akan melihat dan meniru orang-orang sekitarnya,” ungkap Sukmadiarti. suhamdani

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com