JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Ingat TMMD Dibuka Besok Lusa, Persiapan Sudah Sampai Tahap Ini

Persiapan akhir pembukaan TMMD di Lapangan Desa Ronggojati, Kecamatan Batuwarno, Senin (2/4/2018).
   
Persiapan akhir pembukaan TMMD di Lapangan Desa Ronggojati, Kecamatan Batuwarno, Senin (2/4/2018).

WONOGIRI–Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap-I Tahun 2018 di Wonogiri secara resmi bakal dibuka dalam upacara yang dilaksanakan Rabu (4/4/2018) mendatang. TMMD Sengkuyung Tahap-I yang berlokasi di Desa Ronggojati Kecamatan Batuwarno, tersebut sekarang telah memasuki persiapan akhir.

Berbagai persiapan telah dilakukan baik oleh Satgas TMMD maupun masyarakat setempat yang turut bangga dan berjanji untuk menyukseskan pelaksanaan TMMD. Batuud Koramil 06/Batuwarno Pelda Dedy Kurniawan, menjelaskan pelaksanaan upacara pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap-I akan dilaksanakan di Lapangan Desa Ronggojati. Hingga saat ini, kondisi lapangan sudah cukup bersih dan siap digunakan.

Baca Juga :  Lebaran 2024 Telah Berlalu Saatnya Kembali ke Rutinitas, Bekerja dan Belajar Bolo

“Semua ini telah dipersiapkan dengan melibatkan anggota Koramil 06/Batuwarno sebanyak 7 orang juga anggota TNI perwakilan Distrik-3/Baturetno sebanyak 10 personil bersama perangkat Desa Ronggojati, TPK Desa dan karangtaruna serta masyarakat sekitarnya,” kata dia, Senin (2/4/2018).

Baca Juga :  25 Sekcam di Wonogiri Terima Motor Yamaha Aerox 155, Telan Anggaran 695 Juta

Adapun kegiatan difokuskan pembersihan lapangan termasuk saluran air disekitar lapangan dari sampah juga pemotongan rumput. Serta pemasangan peralatan untuk mendukung kelancaran upacara pembukaan nantinya. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com