JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Ratusan Pengendara dan Tukang Becak Dapat Berkah Dari Komunitas N-Max Sragen. Setelah Takjil, Kini Paket Buka Puasa

Ketua Komunitas KNS Sragen, Sri Wahyudi Dangkel saat memimpin pembagian menu buka puasa ke warga dan pengendara di perempatan Alun-Alun Sragen, Sabtu (9/6/2018) petang. Foto/Wardoyo
   
Ketua Komunitas KNS Sragen, Sri Wahyudi Dangkel saat memimpin pembagian menu buka puasa ke warga dan pengendara di perempatan Alun-Alun Sragen, Sabtu (9/6/2018) petang. Foto/Wardoyo

SRAGEN- Misi berbagi dan peduli sosial yang didengungkan Komunitas N-Max Sragen (KNS)  ternyata bukan hanya jargon semata. Hal itu dibuktikan dengan kembali menggelar bakti sosial (Baksos) kedua kalinya selama bulan ramadhan ini.

Aksi baksos itu digelar Sabtu (9/6/2018) petang dengan membagikan ratusan paket makanan untuk buka puasa. Pembagian dipusatkan di perempatan Alun-Alun Sragen dengan menyasar pengendara yang berasal dari jalur Sragen.

Tak kurang dari 276 paket buka puasa langsung ludes terbagi hanya dalam 30 menit. Tak hanya pengendara, belasan tukang becak yang mangkal di seputaran Alun-alun, juga tak luput mendapat berkah dari komunitas para pecinta motor N-Max tersebut.

“Alhamdulilah, bisa tenang sudah dapat makanan untuk buka puasa Mas. Terimakasih untuk Komunitas N-Max. Mudah-mudahan berkah, ” papar Ngadimin,  salah satu warga seusai menerima paket buka dari KNS.

Baca Juga :  Dua Kali Panen Padi Melimpah Dan Harga Jual Tinggi, Pemerintah Desa Bedoro Sragen Akan Menggelar Sholawat Bersama Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf. Bentuk Rasa Syukur Pada Allah

Ketua KNS Sragen,  Sri Wahyudi Dangkel mengungkapkan kegiatan baksos itu sebagai kelanjutan rangkaian giat KNS peduli di bulan ramadhan ini. Sebelumnya, juga sudah digelar baksos dengan membagi ratusan paket takjil di Perempatan Pos Lantas dua pekan silam.

“Hari ini kita wujudkan baksos yang kedua kali. Tadi ada paket makanan untuk buka puasa sdkitar 276 paket. Kita bagikan ke pengendara dan tukang becak. Dananya dari urunan anggota sekedarnya,  Alhamdulilah bisa terkumpul untuk mewujudkan paket buka puasa ini, ” paparnya di sela baksos.

Pembagian paket buka puasa untuk tukang becak. Foto/Wardoyo

Ia menguraikan aksi KNS peduli itu digagas sebagai implementasi semangat kepedulian sosial yang selama ini dijadikan visi misi pendirian KNS. Pihaknya berharap lewat kegiatan sosial itu,  bisa mempererat silaturahmi antar anggota sekaligus mempererat persaudaraan KNS dengan masyarakat.

Baca Juga :  Harga Gas LPG 3 Kg di Sragen Naik Ugal Ugalan Per Tabung Tembus Rp 30000 Warga: Sudah Terjadi 1 Minggu Sebelum Lebaran Idul Fitri

“Dengan kegiatan baksos seperti ini, anggota akan bisa kumpul,  berbagi tugas dan bareng-bareng membagikan ke masyarakat. Sehingga bisa semakin kompak dan dengan kegiatan baksos ini harapannya bisa sedikit berbagi dan memberi kemanfaatan untuk masyarakat, ” tukasnya.

Ditambahkan,  baksos bagi takjil dan paket buka puasa itu juga melanjutkan kegiatan baksos yang sebelumnya sudah dilaksanakan sejak setahun silam. Menurutnya KNS tahun lalu juga sudah membantu warga miskin dan berbagi santunan untuk warga daerah tertinggal di Gilirejo,  Miri. Wardoyo

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com