Umbul-umbul Telah Dipasang Pertanda TMMD di Sukorejo Segera Berakhir

Umbul-umbul Foto: Wardoyo
   
Satgas TMMD sedang memasang umbul-umbul, Senin (12/11/2018) Foto: Wardoyo

SRAGEN—Berbagai persiapan untuk upacara penutupan Program TMMD reg ke-103 Kodim 0725/Sragen di desa Sukorejo telah mulai dilakukan, mulai dari memindahkan tiang  gawang yang ada di lapangan belakang balai desa Sukorejo hingga pemasangan umbul-umbul.

Umbul-umbul dipasang  di sepanjang rute yang akan dilalui korem Danrem 074/Warastratama maupun disepanjang jalan menuju ke sasaran fisik dan non fisik  TMMD.

Foto: Wardoyo

Pemasangan umbul-umbul dilakukan oleh Satgas TMMD dan warga secara gotong-royong dan bahu membahu. Mereka tidak butuh waktu yang lama untuk memasang umbul-umbul tersebut, sekarang Sukorejo menjadi lebih meriah dan indah dengan adanya ratusan umbul-umbul yang berada di sisi kiri kanan jalan.

Dengan adanya  umbul- umbul di sepanjang jalan di Sukorejo ini menandakan   program TMMD reg ke 103 Kodim 0725/Sragen di desa Sukorejo, Sambirejo, .Sragen akan segera berakhir. Hampir semua sasaran fisik telah selesai 100 persen.

Foto: Wardoyo

Setelah upacara penutupan program TMMD, semua prajurit TNI yang tergabung dalam satgas TMMD akan kembali ke Induk Satuan masing-masing. Setelah 30 hari meninggalkan rumah, para Satgas TMMD akan segera berkumpul kembali bersama keluarganya masing masing.

Para prajurit juga merasa lega karena mereka telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan program TMMD di Sukorejo berjalan sukses dan tepat waktu.  Marwantoro S

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com