JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Ngeri, Kebakaran Hebat di Jeruklegi. Rumah, Emas 30 Gram, Gabah dan Uang Jutaan Ludes Dalam Sekejap 

Ilustrasi kebakaran. Foto/Wardoyo
   
Ilustrasi kebakaran. Foto/Wardoyo

CILACAP, JOGLOSEMARNEWS.COM Kebakaran tragis terjadi di Jeruklegi, Cilacap. Rumah milik Nisem (75) di jalan Salak RT 003/RW 03 Desa Jeruklegi Wetan, Jeruklegi, Cilacap ludes dilalap si jago merah.

Semua harta benda ludes tam tersisa. Bahkan perhiasan emas 30 gram, 17 karung gabah, uang tunai Rp 10 juta ludes dalam sekejap.

Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto melalui Kapolsek Jerukkegi AKP Nyoman menjelaskan bahwa kejadian berula pada hari Kamis tanggal 17 Oktober 2019 sekira pukul 07.00 WIB korban sehabis memasak menggunakan tungku pergi ke rumah anaknya.

Baca Juga :  Supra 125 Digasak Megapro Patah Jadi 2, Pengendara Tewas di Lokasi

Selanjutnya sekira pukul 09.00 WIB Yuli Kusuma anak korban yang sedang tidur didalam rumah terbangun dari tidur karena kaget terkena percikan api yang berasal dari dapur.

Kejadian tersebut selanjutnya dilaporkan ke Polsek Jeruklegi dan menghubungi petugas pemadam kebakaran sehingga api segera bisa dipadamkan.

“Dari hasil pemeriksaan lokasi kejadian dan saksi saksi diduga api berasal dari tungku yang berada di dapur yang menyambar tempat penyimpanan kayu bakar” ungkap Kapolsek dilansir Tribratanews Polda Jateng.

Baca Juga :  Pelaku Pencurian di Alfamart Semarang Masih Buron Polisi

Ia memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kerugian materi berupa satu unit rumah berserta perabot rumah tangga senilai Rp 100 juta rupiah, uang 10 juta milik korban yang disimpan didalam almari, juga ikut terbakar serta 17 karung padi serta emas 30 gram. JSnews

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com