JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Berikut Daftar Identitas 29 Pasien Positif Covid-19 Sragen Hari Ini, Sebaran Wilayah dan Riwayat Kontaknya!

Situasi covid-19 dengan tambahan 29 kasus positf baru hari ini, Senin (17/8/2020). Foto/Wardoyo
   
Situasi covid-19 dengan tambahan 29 kasus positf baru hari ini, Senin (17/8/2020). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM –  Kasus corona virus atau covid-19 di Kabupaten Sragen meledak tepat di hari ulang tahun kemerdekaan RI, Senin (17/8/2020). Sebanyak 29 warga dinyatakan positif terkonfirmasi covid-19 hari ini.

Tambahan 29 warga positif covid-19 hari ini mencetak rekor tertinggi sepanjang berlangsungnya wabah covid-19 di Bumi Sukowati.

Fakta itu terungkap dari data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sragen, Senin (17/8/2020). Berdasarkan data yang dilansir pukul 17.00 WIB, jumlah kasus positif covid-19 Sragen hari ini mengalami penambahan sebanyak 29 orang.

Sehari sebelumnya, jumlah kasus positif masih tercatat sebanyak 119 orang dan hari ini melonjak menjadi 148 orang.

Dari jumlah 148 kasus itu, sebanyak 46 orang menjalani perawatan, 93 sembuh dan 9 meninggal dunia. Tambahan 29 kasus hari ini tersebar di beberapa kecamatan.

Namun belum disebutkan rincian data 29 pasien baru yang dinyatakan positif hari ini.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sragen, Hargiyanto membenarkan adanya lonjakan signifikan sebanyak 29 kasus positif hari ini. Ia menegaskan bahwa data tambahan sebanyak itu memang riil adanya.

”Ya memang datanya begitu. Bukan salah ketik. Memang ada lonjakan 29 kasus dalam sehari ini,” paparnya kepada wartawan, Senin (17/8/2020).

Baca Juga :  Pertama Dilakukan Halal Bihalal Lembaga Pendidikan Ma'Arif NU Kabupaten Sragen Diikuti Ratusan Orang dari 33 Lembaga

Hargiyanto menjelaskan lonjakan itu berasal dari hasil penelusuran kontak pasien yang positif sebelumnya.

Menurutnya memang telah terjadi transmisi lokal setelah mereka yang dinyatakan positif ini melakukan kontak erat dengan pasien positif sebelumnya.

”Hasil tracking dari mereka yang sudah dinyatakan positif sebelumnya,” terangnya.

Tambahan 29 kasus itu membuat pihaknya kini agak kewalahan untuk melaksanakan karantina bagi pasien yang terkonfirmasi positif covid-19.

Pasalnya kapasitas tempat karantina bagi pasien yang terkonfirmasi positif di Technopark memang terbatas untuk 30 orang. Padahal selain 29 kasus baru, masih ada 7 pasien positif yang saat ini dirawat di Technopark.

”Sekarang akan saya tata dahulu, karena data baru masuk,” ujarnya. Wardoyo

BERIKUT DAFTAR 29 PASIEN POSITIF COVID-19 SENIN (17/8/2020):

Sebaran Tambahan 29 Kasus Positif:
Kecamatan Sragen: 6
Kecamatan Sidoharjo: 5
Kecamatan Masaran: 3
Kecamatan Sambirejo: 3
Kecamatan Karangmalang: 2
Kecamatan Gemolong: 2
Kecamatan Kalijambe: 1
Kecamatan Tanon: 1
Kecamatan Gondang: 2
Kecamatan Ngrampal: 3
Kabupaten Klaten:1

Rincian Identitas dan Domisili Pasien:

1. Tn. R A, 32 thn, sragen kulon, sragen
2. Tn. B c, jambanan sidoharjo
3. Ny. T S D,bandung, ngrampal
4. Tn. N, 41 thn, kalijambe
5. Ny. I R, 37 thn, taman agung, Sragen
6. Tn A F P, 29 thn, plosorejo gondang
7. Ny. S, 38 thn, puro, karangmalang
8. Tn. Y M S, 29 thn, pilangsari Ngrampal
9. Ny. DE, 41 thn, karangmalang, masaran
10. Ny. T, 26 thn, singopadu ,sidoharjo.
11. Nn. D N, 24 thn, tirtomulyo rt. 01, klaten utara, klaten
12. Tn. D f, 32 thn, plumbungan, karangmalang
13. Ny. A t w, 34 thn, duyungan, sidoharjo
14. Ny. S W, 51 thn, nglorog, sragen
15. Ny. F R A, 32 th, bener, ngrampal
16. Nn. C N m, 26 thn, purwosuman, sidoharjo.

Baca Juga :  Sungai Bengawan Solo Kembali Tercemar Limbah Pabrik Berbahaya? Jutaan Ikan Terpapar dan Mati!

Kontak dg NS ( Peleman Gemolong):

1. S , Peleman Gemolong
2. R K.A, Peleman Gemolong

Kontak dengan WG/K ( Sambirejo):

1. M, jatiarum dawung Sambirejo
2. K i, jatiarum dawung Sambirejo
3. B S.A, jatiarum dawung Sambirejo
4. D  P, pringanom Masaran
5. B S, pringanom Masaran
6. P, Sragen

Kontak dg GT (Gondang)
1. B M , Pusk Gondang (nakes)

Kontak dengan R (Gondang)
1. T B, Sragen Kulon
2. D P, Sragen
3  W W , Taraman , Sidoharjo
4. N T, Geneng RT 16 Tanon

Sumber: Gugus Tugas Covid-19 Sragen

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com