JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Pendidikan

BerminatĀ  Kuliah Dengan Beasiswa Bidikmisi di ASMI Santa Maria Yogyakarta? Ini Syarat dan Ketentuannya

Ā Ā Ā 

YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS ā€“ Dalam mempersiapkan gelombang pendafataran mahasiswa baru, perguruan tinggi asal Yogyakarta,Ā  ASMI Santa Maria membuka jalur beasiswa Bidikmisi untuk lulusan SMA dan sederajat.

Beasiswa Bidikmisi memberikan pendanaan bebas biaya selama kuliah maksimal delapanĀ  semester.

Menurut informasi dari Z Bambang Darmadi, dosen ASMI Santa Maria, Yogyakarta, ada beberapa syarat dan proses yang harus dikumpulkan untuk mendaftar program ini.

ā€œSyarat mendaftarnya adalah merupakan SMA sederajat lulus tahun berjalan atau dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, memilki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional),” jelas Bambang.

Baca Juga :  Begini Cara Menghitung Jarak Zonasi PPDB 2024 Bagi Siswa Baru SD, SMP, dan SMA

Selain itu, pendaftar juga harus memiliki NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional), dan NIK (Nomor Induk Kependudukan), selanjutnya memiliki potensi akademik yang baik, memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP),Ā  Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Ć tau kartu PKH.

“Dan yang penting harusĀ  lulus seleksi di perguruan ASMI Santa Maria Yogyakarta,ā€ ujarnya dalam rilis kepada Joglosemarnews (22/02/2021).

Baca Juga :  71 Mahasiswa DKV ISI Surakarta Gelar Aneka Ragam Karya di Rumah Banjarsari

Adapun proses pendaftaran beasiswa Bidikmisi di ASMI Danta Maria, menurut Bambang sebagai berikut.

Peserta mendaftar di ASMI Santa Maria Yogyakarta dengan mencantumkan KIP Kuliah, mengikuti proses seleksi, wawancara keuangan, menyiapkan data untuk isi laman KIP Kuliah, isi laman KIP Kuliah, pilih mandiri PTS ASM Marsudirini Santa Maria Yogyakarta.

“Setelah itu menunggu pengumuman. Jika dinyatakan lolos, makaĀ  peserta harus mengirim berkas dalam bentuk softfile,ā€ pungkas Bambang Darmadi. Ryan Anggara

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com