JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sukoharjo

1 Warga Sukoharjo Meninggal dengan Status Positif COVID-19 Kini Total Kasus Kematian Mencapai 399 Orang

Data perkembangan kasus COVID-19 di Sukoharjo pada 30 April 2021. Dinas Kesehatan Sukoharjo
   

 

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seorang warga Sukoharjo Meninggal dengan status positif COVID-19. Dengan adanya penambahan itu total kasus kematian kian membengkak.

Berdasarkan informasi dari akun resmi Instagram Dinas Kesehatan Sukoharjo, Sabtu (1/5/2021), per 30 April kemarin, terjadi kenaikan delapan kasus positif baru di Sukoharjo. Setelah ada penambahan itu saat ini akumulasi kasus positif terpapar virus Corona mencapai 5.707 buah.

Baca Juga :  Sukseskan Program 1 Juta Rumah Pemprov Jateng, Blesscon Bangun Rumah Warga di Sukoharjo

Untuk kesembuhan ada kenaikan 12 orang. Dengan demikian akumulasinya menjadi 5.060 orang.

Khusus kasus kematian juga terjadi penambahan. Warga Sukoharjo yang meninggal dengan status positif COVID-19 bertambah satu menjadi 399 orang.

Baca Juga :  Sukseskan Program 1 Juta Rumah Pemprov Jateng, Blesscon Bangun Rumah Warga di Sukoharjo

Sementara kasus aktif tercatat 248 buah. Perinciannya adalah 125 orang menjalani isolasi mandiri dan 123 orang dirawat inap di rumah sakit. Aris

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com