JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Dr Aqua Dwipayana Serukan Polisi Militer untuk Jadi Prajurit Andal

Dr Aqua bersama Dandenpom I/4 Padang Mayor Cpm Partomuan Tanjung bersama para perwiranya. Foto: istimewa
ย ย ย 

 

PADANG, JOGLOSEMARNEWS.COM —–Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional, Dr Aqua Dwipayana menyerukan kepada seluruh prajurit TNI AD termasuk yang bertugas di Polisi Militer (Pomad) untuk menjadi prajurit andal dan bukan sebaliknya jadi prajurit yang lemah di berbagai bidang.

โ€œLemah dalam hal pemahaman pengetahuan, lemah dalam pengalaman, dan lemah tentang informasi,โ€ demikian disampaikan doktor Komunikasi dari Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran itu pada Sharing Komunikasi Motivasi bertema โ€œMewujudkan Prajurit yang Profesional dan Adaptif” di Denpom I/4 Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Rabu, 8 September 2021.

Kegiatan itu dihadiri langsung oleh Komandan Denpom I/4 Padang Mayor CPM Partomuan Tanjung. Sharing Komunikasi dan Motivasi itu menjadi bagian dari tiga sesi kegiatan yang dilaksanakan Dr Aqua selama berada di Kota Padang, Sumbar. Ketiga acara tersebut mendadak.

Semula niat Dr Aqua ke Sumbar adalah pulang kampung. Sekaligus silaturahim ke saudara-saudara dan teman-temannya. Sama sekali tidak terlintas dalam pikirannya untuk melaksanakan Sharing Komunikasi dan Motivasi.

Namun mendadak secara beruntun bapak dua anak yang rendah hati itu mendapat rezeki. Tidak tanggung-tanggung, pemberi amanah empat orang penting di Sumbar. Mereka adalah Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumbar Wahyu Purnama Armyntos, Direktur Utama Bank Nagari (Bank Pembangunan Daerah Sumbar-pen) Muhammad Irsyad, Danlanud Sutan Syahrir Padang Kolonel Fahlefie, panggilan akrab Kolonel Pnb Muhammad Riza Yudha Fahlefie, dan Komandan Denpom I/4 Padang Mayor Cpm Partomuan Tanjung.

Aqua melanjutkan ketika prajurit lemah dalam banyak hal maka berbagai pihak terutama musuh akan mudah menaklukkannya. Juga bakal kurang dihargai termasuk oleh masyarakat.

“Sebaliknya jika semua prajurit kuat dan andal dalam berbagai bidang maka akan dihormati semua orang. Berbagai penghargaan dari banyak pihak termasuk masyakarat bakal diperoleh,” ungkap Dr Aqua.

Secara tegas, penulis buku “super best seller” Trilogi The Power of Silaturahim itu memberikan pesan moral yang jernih. Pesan itu adalahย  dilarang mencela sesama prajurit. Juga tidak boleh mengeluarkan kata nama binatang terhadap sesama prajurit.

Selain itu, lanjutnya, dilarang menghina dan merendahkan orang lain. biasakan menggunakan kata mohon maaf, minta tolong, dan terima kasih.

Baca Juga :  NasDem Mulai Bermanuver, PKS Tak Mau Bertemu Prabowo Sebelum Ada Ketetapan MK

โ€œDi samping itu, selalu “melibatkan” Allah SWT dalam setiap aktivitas yang dilakukan. Itu sangat penting dan mendasar yang membuat semua kegiatan yang dilakukan jadi lancar,” papar Dr Aqua.

Pria dengan jejaring pertemanan sangat luas itu juga menyerukan agar setiap prajurit Pomad menjadi sosok yang dipercayai dengan mengedepankan komunikasi cerdas dalam menghadapi masalah.

Pria yang dalam sisa hidupnya berniat intens melaksanakan silaturahim dan telah memotivasi ratusan ribu orang di seluruh Indonesia dan puluhan negara ini melanjutkan, setiap pegawai terutama yang terkait dengan pelayanan, seperti para personel Pomad, harus menjadi sosok yang kreatif dan inovatif dengan terus bergerak membantu sesama tanpa pamrih. Baik dan ramah kepada semua orang agar keberadaannya di manapun selalu didukung lingkungan.

Lebih jauh, mantan wartawan di berbagai media nasional ini mengungkapkan agar berusaha menjadi orang yang kreatif yakni selalu berpikir positif. Harus mau menyimak, membaca, dan menerima masukan dari siapapun tanpa melihat latar belakangnya. Lakukan semua itu dengan konsisten.

โ€œSetiap hari luangkan waktu untuk membaca. Kita semua harus terus mengembangkan diri masing-masing. Paling penting kuncinya adalah komunikasi,โ€ ucapnya.

Selain itu Dr Aqua menegaskan yang tidak kalah penting dilakukan adalah melaksanakan “3K”. Sebaiknya semua prajurit Pomad melakukannya.

“K” yang pertama adalah Kredibilitas. Di manapun berada baik sedang tugas maupun lagi libur agar tetap berusaha menjadi orang yang dapat dipercaya. Apalagi selama 24 jam selalu membawa nama Pomad.

“Jadi usahakan secara optimal agar dapat dipercaya. Ini sangat penting sekali terutama untuk kesuksesan melaksanakan semua aktivitas,” ungkap Dr Aqua.

“K” yang kedua adalah Komitmen. Laksanakannya semua komitmen secara sungguh-sungguh dan serius. Jangan ada sedikit pun alasan untuk menciderainya.

“Komitmen seluruh prajurit TNI sudah jelas. Semuanya ada tiga yaitu Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan Delapan Wajib TNI. Jika dapat terus-menerus melaksanakannya bisa mendapatkan imbalan baik di dunia maupun di akhirat,” tegas Dr Aqua.

Sedangkan “K” yang ketiga adalah Konsisten. Upayakanlah untuk konsisten melakukan semua aktivitas positif termasuk yang terkait dengan kedinasan.

Baca Juga :  Sejarah Lahirnya Persaudaraan Setia Hati Terate & Kisah Inspiratif Ki Hadjar Oetomo

“Selama ini masih banyak orang yang tidak konsisten karena berbagai ketakutan yang tidak beralasan. Kondisi itu menyedihkan sekali,” pungkas Dr Aqua.

Di akhir acara Partomuan Tanjung meminta seluruh anggotanya untuk melaksanakan semua yang disampaikan Dr Aqua. Dia menilai semuanya sangat penting dan bermanfaat buat para prajurit dan anggotanya.

“Bagus sekali semua yang disampaikan Pak Aqua. Tolong dilaksanakan secara konsisten dalam aktivitas sehari-hari,” tegasnya.

 

Berdampak Positif

Sebelumnya pada pagi harinya Dr Aqua melaksanakan kegiatan serupa bertajuk โ€œMewujudkan Kinerja Terbaik di Lanud Sutan Sjahrir Padang Selama Pandemi Covid-19โ€. Acaranya dilaksanakan di Hotel Mercure.

Hadir pada kegiatan tersebut, Komandanย  Lanud (Danlanud) Sutan Sjahrir Padang Kolonel Pnb Muhammad Riza Yudha Fahlefie bersama istri Ny Friska Dewi Hafil yang akrab dipanggil Fifi Fahlefie. Juga General Manager Hotel Mercure Padang Subhan H Sahbana bersama karyawannya. Di samping itu para prajurit TNI AU dan perwakilan guru-guru sekolah Angkasa yang dikelola Lanud Sutan Syahrir.

Lebih lanjut anggota Dewan Pakar Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) itu mengatakan dalam menjalani kehidupan, seseorang seharusnya tidak terpaku pada apa penilaian atau kata orang tentang diri kita.

Sebaliknya, fokus untuk melakukan yang menurut kita benar dan berdampak positif baik bagi kita sendiri maupun orang-orang di sekitar kita. Selama yang kita kerjakan baik, tidak usah ragu melakukannya dan jangan mendengar omongan yang negatif.

Di awal Sharing Komunikasi dan Motivasi Dr Aqua menyampaikan selamat kepada Fahlefie dan jajarannya karena dua hari sebelumnya, tepatnya pada Senin, 6 September 2021 sukses menerima kunjungan Panglima Komando Operasi TNI AU I (Pangkoopsau I) Marsda TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M. dan Ketua PIA Ardhya Garini Daerah I Koopsau I Ny Dewi Tedy Rizalihadi bersama rombongan bertempat di Lanud Sutan Syahrir.

Dalam paparan Fahlefie menyampaikan kesiapan sarana dan prasarana Lanud Sutan Sjahrir dalam pelaksanaan tugas. Dengan kondisi yang terbatas, masih bisa menampilkan yang terbaik dalam tugas kesehariannya, khususnya untuk mendukung penerbangan baik militer maupun sipil. (ASA)

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com