JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Konfercab PC NU IX Sragen, Sriyanto Terpilih Jadi Ketua PC NU Kabupaten Sragen 2022-2027. Kalahkan Kiai Ma’ruf Islamuddin, Berikut Hasil Lengkapnya!

Ucapan selamat untuk Ketua Rois Syuriah, KH Riyadh Mustoffa (kiri) dan Ketua Tanfidziyah PC NU hasil Konfercab IX, H Sriyanto (kanan). Foto/Wardoyo
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Konferensi Cabang (Konfercab) Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) ke-IX Kabupaten Sragen resmi menobatkan H Sriyanto sebagai Ketua PC NU yang baru.

Tokoh senior di tubuh PC NU itu sukses mengalahkan Ketua PC sebelumnya, Ma’ruf Islamuddin dalam pemilihan Ketua Tanfidziyah. Bahkan Sriyanto hanya membutuhkan satu putaran untuk memenangkan pemilihan.

Sriyanto mengungguli pimpinan Pondok Pesantren Walisongo itu dengan meraih 10 suara MWC berbanding 5 suara. Sedang kandidat lain, Giana Saputra meraih 4 suara dan satu suara tersisa diraih Amin Ari Wibowo.

Baca Juga :  Hujan Deras 4 Jam Sore Tadi, Rumah Warga Desa Jati, Sumberlawang dan Tanon Sragen Terendam Banjir

Konfercab digelar di Bangle, Desa Tanon, Kecamatan Tanon, Sragen dibuka langsung oleh Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Selain menghasilkan Ketua Tanfidziyah yang baru, Konfercab juga mengamanahkan Ketua Rois Syuriah kepada KH Riyadh Mustoffa.

Ketua Panitia Konfercab IX, H Aris Suparlan mengatakan proses Konfercab berlangsung sangat lancar, kondusif dan aman.

Pemilihan Ketua Tanfidziyah hanya berlangsung satu putaran dimenangkan oleh Sriyanto.

“Sangat lancar dan kondusif. Pemilihan Ketua Tanfidziyah hanya satu putaran. Pak Sriyanto mendapat 10 suara, Pak Maruf Islamuddin mendapat 5 suara,” paparnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (6/2/2022). Wardoyo

Baca Juga :  Harga Gas Melon di Sragen Naik 100% Jadi Rp 30.000 Selama Idul Fitri, Politikus Nasdem Bongkar Penyebabnya

Berikut Hasil Akhir Konfercab ke IX PC NU Kabupaten Sragen:

Rois Syuriyah
K.H. Ma’sum Abi Dardak
K.H. Minanul Aziz
K.H Yajib Muslim
K.H. Riyadh Mushoffa
K.H. dr Agus Budiarto

Ketua Tanfidziyah
H Sriyanto M.Pdi dapat 10
K.H. Ma’ruf Islamudin dapat 5
Giana Saputra dapat 4
Amin Ari Wibowo dapat 1
Sumber: Panitia

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com