WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Satu sepeda motor bebek Honda Supra 125 dibawa kabur dari area sawah Dusun Sedran Desa Sambirejo Jatisrono Wonogiri.
Padahal saat kejadian pemilik motor ada di lokasi dan sempat melarang pelaku.
Beruntung Honda Supra 125 dibawa kabur dari sawah Dusun Sedran Desa Sambirejo Jatisrono Wonogiri berhasil ditemukan kembali.
Sementara pelaku sukses dibekuk, tidak diduga ternyata pelaku diduga terlibat kasus penipuan dan tengah menjalani pemeriksaan di kantor polisi.
Informasi yang dihimpun, pelaku berinisial AS (48) warga Kecamatan Kawedanan Magetan Jatim.
Peristiwa Honda Supra 125 dibawa kabur dari sawah Dusun Sedran Desa Sambirejo Jatisrono Wonogiri terjadi pada Rabu (18/5).
Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kapolsek Jatisrono AKP Sukardi mengatakan kejadian Honda Supra 125 dibawa kabur dari sawah Dusun Sedran Desa Sambirejo Jatisrono Wonogiri sekitar pukul 08.30 WIB.
“Pelaku mencuri sepeda motor Supra X 125 AD 2177 JG milik Sutimin yang merupakan seorang petani. Saat itu korban sedang memupuk tanaman padi di sawah,” kata Kapolsek Jatisrono AKP Sukardi, Kamis (19/5/2022).
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :[email protected]
- Kontak : [email protected]