KULONPROGO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Gegara pakaian istrinya terlilit rantai sepeda motor saat melaju, Suparman meninggal dunia dengan luka berat di bagian belakang kepala.
Pasangan suami istri, Suparman (51) dan Sri Ningsih (48) mengalami kecelakaan tersebut di jalan raya Kenteng-Cangakan, tepatnya di Simpang Tiga Butuh, Pedukuhan Pereng, Kalurahan Bumirejo, Kapanewo Lendah, Kabupaten Kulonprogo.
Akibatnya, Suparman meninggal dunia akibat terjatuh dari motor setelah pakaian istrinya melilit di rantai sepeda motor.
Kasi Humas Polres Kulonprogo, Iptu I Nengah Jeffry mengatakan kecelakaan terjadi pada Rabu (29/6/2022) malam.
Awalnya, Pasutri itu mengendarai sepeda motor Honda Supra dengan nomor polisi AB 3114 TC. Mereka melaju dari arah utara ke selatan.
Namun, sesampainya di Simpang Tiga Butuh, pakaian yang dikenakan istri Suparman terlilit pada rantai sepeda motor yang ditumpanginya.
- Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
- Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
- Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
- Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com