JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Hari Batik, Gibran Walikota Solo Akan Luncurkan Sepatu Batik

Gibran Rakabuming Raka. Foto: dok
   

 

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bakal meluncurkan sepatu edisi spesial kolaborasi dengan produsen sepatu lokal Aerostreet. Rencananya, sepatu tersebut akan diluncurkan bertepatan dengan Hari Batik Nasional, tanggal 2 Oktober.

Meskipun sudah pasti akan meluncurkan sepatu edisi khusus tersebut, namun Gibran masih enggan merinci detil desain sepatu tersebut. Dia mengakui rencana kerjasama produksi sepatu kolaborasi khusus tersebut sudah direncanakan jauh hari.

Baca Juga :  Seru! 350 Siswa SMP Kanisius 1 Solo Gelar Aksi Flasmob

“Nunggu Hari Batik dulu ya. Desainnya sudah lama, berbulan-bulan lalu. Peluncuranr ngepasne Hari Batik,” ujarnya, Rabu (21/9/2022).

Menurut Gibran, sepatu tersebut bakal dijual dengan harga terjangkau. Gibran juga mengatakan produksi sepatu akan terus dilakukan begitu stok habis.

“Saya sudah instruksikan ke Aerostreet ndak usah limited edition (edisi terbatas). Penting murah, kalau habis ya produksi lagi. Itu komitmennya, biar semua bisa menikmati,” imbuhnya.

Baca Juga :  Keren, Edutorium UMS Jadi Venue Terbaik Kontes Robot Indonesia Tingkat Nasional

Sampai saat ini, Gibran belum membocorkan desain sepatu kolaborasi tersebut. Namun yang pasti sepatu akan bergambar batik. “Ini kedua (kolaborasi) setelah ASEAN Para Games 2022. Yang kemarin (APG 2022) juga langsung disumbangne hasil penjualannya. Desainnya besok ya, pasti gambar batik,” bebernya. (Prihatsari)

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com